5 Sedekah yang Mudah Dilakukan

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Sedekah merupakan pemberian seseorang sebagai bentuk kebaikan disertai mengharap keridhoan Allah SWT. Sedekah tidak diperkenankan ketika hanya berharap untuk memperoleh pujian sesama manusia. Sedekah juga merupakan bentuk syukur kita kepada Allah untuk segala karunia-Nya. Ternyata sedekah bukan hanya berupa materi saja, namun bisa juga dengan non materi.

Berikut adalah bentuk-bentuk sedekah yang mudah untuk dilakukan oleh siapapun:

1. Mendamaikan Orang Berselisih

Kamu mendamaikan antara dua orang (yang berselisih) itu merupakan sedekah

Tentu saja dengan cara mendamaikan yang tidak merugikan salah satunya. Mendamaikan dilakukan jika di antara keduanya belum jelas mana yang benar. Apabila sudah jelas yang benar, tidak diperbolehkan melakukan islah (pendamaian).

Usaha mempererat hubungan dan menyatukan hati mereka yang berselisih merupakan perbuatan mulia yang selalu diajarkan Islam. Hal ini merupakan hasil dari pancaran keimanan dalam hati tiap Muslim. Dengan usaha ini, maka kerukunan akan tercipta di antara kaum Muslimin.

Tetapi hal ini tidak bisa sukses jika tidak didukung dengan adanya solidaritas dan saling tolong di antara sesama Muslim. Maka sudah pantaslah jika mendamaikan mereka yang berselisih pahalanya setara dengan bersedekah.

2. Membantu Seseorang Naik Kendaraan

Kamu menolong seseorang naik ke atas kendaraannya atau mengangkat barang-barangnya ke atas kendaraannya itu merupakan sedekah

Maksudnya, membantu seseorang naik kendaraan atau boleh jadi cukup dengan membantu mengangkat bekal untuk bepergian jauh seperti pakaian, barang-barang, makanan dan minuman, itu semua juga termasuk sedekah.

Realitasnya sekarang, hal ini dapat mengambil contoh dengan ketika melihat orang yang akan bepergian jauh dengan membawa barang yang banyak dan kita membantunya untuk membawakan ke kendaraannya. Maka hal itu juga bagian dari sedekah.

Secara umum, hal ini bisa dikaitkan dengan menolong antar sesama. Maka, tolong-menolong dalam kebaikan di sini juga termasuk sedekah.

3. Berkata yang Baik

Berkata yang baik itu merupakan sedekah,”

Kata-kata baik di sisi Allah seperti bacaan tasbih, tahmid dan tahlil dan baik di sisi manusia seperti bicara dengan sopan, ini juga termasuk sedekah.

Bertutur yang baik pada saudara jelas merupakan amalan kebaikan, bahkan jika seseorang tidak memperoleh harta untuk disedekahkan di jalan Allah, berucap dengan kalimat yang baik dapat menggantikannya.

4. Berjalan ke Masjid

Setiap langkah berjalan untuk shalat itu merupakan sedekah

Hadits ini menerangkan bahwa tiap langkah menuju masjid untuk shalat merupakan sedekah. Dengan kata lain, setiap langkah ke masjid atau suatu tempat untuk berkumpul dalam kebaikan seperti mempelajari ilmu, memberikan nasihat, dan menyambung tali silaturahmi itu semua merupakan bentuk sedekah.

5. Menyingkirkan Rintangan

Menyingkirkan suatu rintangan dari jalan itu merupakan sedekah

Menghilangkan sesuatu yang mengganggu di jalan seperti duri, pecahan kaca, batu tajam, batang pohon yang menghalangi jalan demikian juga seperti najis, kotoran, sampah dan sejenisnya.

Maka menyingkirkan semua itu agar tidak membahayakan dan membuat nyaman pengguna jalan, itu termasuk sedekah. Meskipun hal ini kelihatan sepele, namun mempunyai nilai yang sangat besar, karena dengan melakukan hal itu kemungkinan seseorang mendapatkan balasan yang besar dari Allah.

Dari uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa, sedekah tidak harus berupa uang atau barang. Tetapi bisa juga menggunakan non-materi, yaitu bersyukur untuk nikmat yang dianugerahkan Allah, menolong antar sesama, melangkah demi kebaikan, berkata baik dan sopan sehingga membuat orang senang dan gembira serta memberikan manfaat untuk orang lain juga merupakan sedekah.

fbWhatsappTwitterLinkedIn