Do’a Agar Terhindar dari Santet dan Manfaatnya

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Diantara bentuk kejahatan syaithan dan bala tentaranya adalah mereka bisa menjadi media santet yang digunakan seseorang untuk mencelakai orang lain. Dalam KBBI, santet diartikan sebagai sihir. Adapun secara makna santet adalah suatu tindakan untuk mencelakai atau menimbulkan kemudharatan kepada orang lain dari jarak jauh dengan menggunakan ilmu hitam.

Santet adalah bagian dari sihir yang merupakan salah satu dari dosa besar dalam agama Islam. Rasulullah sendiri telah mengajarkan banyak sekali do’a-do’a dan dzikir yang bisa diamalkan untuk melindungi diri dan keluarga dari kejahatan ini.

Lafazh Do’a

Berikut adalah beberapa do’a dan dzikir agar kita terhindar dari santet:

1. Do’a Pertama

 Yaitu doa berlindung dari kedatangan syaithan, yang biasanya digunakan untuk mengirim santet kepada kita.

أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّةِ مِنْ غَضَبِهِ وَ عِقَابِهِ وَشَرِّ عِبَادِهِ وَمِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِينِ وَأَنْ يَحْضُرُونِ

“Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kemarahanNya, dari kejahatan hamba-hambaNya, dan dari bisikan-bisikan setan dan dari kedatangan mereka kepadaku.”

2. Do’a Kedua

Do’a kedua adalah do’a mohon perlindungan dari keburukan godaan syaithan secara umum. Lafazhnya adalah:

أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّةِ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ وَهَامَّةٍ ، وَمِنْ كُلِّ عَيْنٍ لاَمَّةٍ

Audzu bi kalimaatillahit taammati min kulli syaithonin wa haammatin wa min kulli ainin laammatin

Artinya adalah :

“Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang telah sempurna dari godaan setan, binatang beracung dan dari pengaruh ‘ain yang buruk.”

3. Do’a Ketiga

Membaca beberapa ayat dan surat dalam Al-Qur’an di waktu-waktu tertentu seperti saat pagi, petang, setelah sholat, dan sebelum tidur. Ayat dan surat tersebut adalah:

  • Al-Ikhlas
  • Al-Falaq
  • An-Naas
  • Al-Fatihah
  • Ayat Kursi (Al Baqarah ayat 255)

Keempatnya disyariatkan dibaca pada pagi dan petang serta setelah sholat. Sedangkan ketika akan tidur ada tambahan yang bisa dibaca, yaitu:

  • Dua ayat terakhir surat Al-Baqarah

Manfaat Do’a

Diantara manfaat membaca do’a-do’a diatas adalah:

  1. Mendapat perlindungan Allah dari segala bentuk kejahatan manusia dan syaithan, baik itu dalam bentuk sihir, santet, dan selainnya.
  2. Bentuk rasa tawakal dan bergantung kita kepada Allah
  3. Merupakan amalan yang dapat mendekatkan kepada Allah dan meningkatkan ketaqwaan kita.
fbWhatsappTwitterLinkedIn