Agama islam mengatur banyak hal, yang bertujuan membantu manusia mempermudah kehidupan mereka di dunia serta mempermudah dalam menjalankan perintah Allah SWT dan menjauhi larangannya. Salah satu jenis hukum yang diatur dan diterapkan oleh banyak umat muslim di Indonesia adalah ketentuan aqiqah menurut islam untuk anak.
Aqiqah menurut islam merupakan salah satu prosesi yang dilakukan untuk memberikan rasa Syukur kepada Allah SWT atas kelahiran anak dan hadirnya salah satu anggota keluarga. Selain itu, aqiqah juga dilakukan baik pada anak perempuan maupun anak laki-laki.
Seperti yang disebutkan dalam Hadits Riwayat Tirmidzi:
عَنْ يُوْسُفَ بْنِ مَاهَكٍ اَنَّهُمْ دَخَلُوْا عَلَى حَفْصَةَ بِنْتِ عَبْدِ الرَّحْمنِ فَسَأَلُوْهَا عَنِ اْلعَقِيْقَةِ، فَاَخْبَرَتْهُمْ اَنَّ عَائِشَةَ اَخْبَرَتْهَا اَنَّ رَسُوْلَ اللهِ ص اَمَرَهُمْ عَنِ اْلغُلاَمِ شَاتَانِ مُكَافِئَتَانِ وَ عَنِ اْلجَارِيَةِ شَاةٌ. الترمذي
Dari Yusuf bin Mahak bahwasanya orang-orang datang kepada Hafshah binti ‘Abdur Rahman. Mereka menanyakan kepadanya tentang ‘Aqiqah. Maka Hafshah memberitahukan kepada mereka bahwasanya ‘Aisyah memberitahu kepadanya bahwa Rasulullah SAW telah memerintahkan para shahabat (agar menyembelih ‘Aqiqah) bagi anak laki-laki 2 ekor kambing yang sebanding dan untuk anak perempuan 1 ekor kambing. [HR. Tirmidzi juz 3, hal. 35, no. 1549].
Salah satunya adalah hukum aqiqah anak perempuan dan dalilnya.
Jika dilihat dari detail dan perbedaanya, ada beberapa poin yang harus disimak dalam prosesi hukum aqiqah anak perempuan dan aqiqah umum lainnya:
- Syarat Kambing untuk aqiqah atau bisa pula domba yang digunakan adalah berjumlah 1 ekor. Berbeda dengan aqiqah untuk anak laki-laki yang umumnya menggunakan 2 ekor kambing. Hal ini dituangkan dalam sebuah hadits riwayat Ibnu Majah, di mana Rasulullah SAW memerintahkan beraqiqah dua ekor kambing untuk anak laki-laki dan seekor kambing untuk anak perempuan.
- Pelaksanaan aqiqah anak Perempuan sudah bisa dilakukan sejak kelahiran tiba. Hal ini dikarenakan jumlah dari hewan yang di aqiqahpun tidak terlalu banyak seperti anak laki-laki. Namun beberapa sering menggunakan waktu hari ke-7, 14 dan 21. Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW: “Aqiqah disembelih pada hari ke tujuh, keempat belas, atau keduapuluh satu (dari lahirnya anak)” (HR. At-Tirmizi).
Dalil Hukum Aqiqah Anak Perempuan
Jika dilihat dari dalil hukumnya, Aqiqah untuk anak Perempuan ataupun laki-laki sama-sama disebutkan sebagai sunnah muakad atau sunnah yang wajib dilakukan. Ada beberapa dalil dalam aqiqah yang dapat dilihat mengenai prosesi aqiqah.
Dalil pertama membahas mengenai bagaimana orang tua harus memberikan prosesi berbagai sebagai ucap Syukur kepada Allah SWT dan prosesi pemberian nama sebagai doa bagi anak tersebut. Hadits Riwayat Abu Dawud menjelaskan:
كُلُّ غُلاَمٍ رَهِينَةٌ بِعَقِيقَتِهِ تُذْبَحُ عَنْهُ يَوْمَ سَابِعِهِ وَيُحْلَقُ وَيُسَمَّيكُلُّ غُلاَمٍ رَهِينَةٌ بِعَقِيقَتِهِ تَذْ بَحُ عَنْهُ يَوْمَ سَابِعِهِ وَيُحْلَقُ وَيُسَمَّى
“Setiap bayi tergadai dengan Aqiqahnya, disembelihkan (kambing) untuknya pada hari ke tujuh, dicukur dan diberi nama” [HR Abu awud, no. 2838, at-Tirmidzi no. 1522, Ibnu Majah no. 3165 dll dari sahabat Samurah bin Jundub Radhiyallahu anhu. Hadits ini dishahihkan oleh al-Hakim dan disetujui oleh adz-Dzahabi, Syaikh al-Albani dan Syaikh Abu Ishaq al-Huwaini dalam kitab al-Insyirah Fi Adabin Nikah hlm. 97].
Tata Cara Aqiqah Anak Perempuan
Setelah mengetahui beberapa dalil dan aturan mengenai aqiqah pada anak Perempuan, selanjutnya bagaimana cara untuk melakukan tahapan aqiqah yang benar?
- Pastikan memilih hewan kurban sesuai syarat, umumnya harus memiliki umur hewan yang cukup, tidak terlalu tua dan sehat
- Lakukan prosesi penyembelihan hewan dan dalilnya oleh ahli yang umumnya melakukan penyembelihan pada hewan kurban idul adha. Termasuk penyayatan, dan pembagian/pemotongan daging. Jangan lupa sebutkan niat dan juga membaca bismillah serta allahuakbar saat proses penyembelihan.
- Daging diolah dan nantinya daging itu akan digunakan untuk dibagikan pada fakir miskin
- Setelah prosesi aqiqah umumnya diiringin dengan mencukur rambut dan memberikan nama, serta mendoakan kelahiran anak Perempuan tersebut. Proses ini juga dilakukan secara lengkap di Indonesia.