Pernikahan

13 Cara Agar Dia Menjadi Jodoh Kita Dalam Islam

√ Islamic Base Pass quality & checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Cinta merupakan fitrah yang telah Allah Ta’alaa berikan kepada kita sebagai makhluk ciptann-Nya. Pun, sebagai seorang muslim, kita harus menjaga kemurnian dan kesucian cinta dengan tidak mengikuti apa yang telah diperintahkan oleh Allah dan menjauhi segala larangan-Nya.Berbicara perihal jatuh cinta dalam islam, tentu sebagai seorang perempuan ataupun laki-laki memiliki kecenderungan perasaan khusus kepada lawan jenis. Perasaan itu adalah cinta yang merupakan sebuah kewajaran karena memang Allah telah mengaruniakan rasa suka, sayang, cinta dan lain sebagainya untuk kita semua.

Seringkali kita dihadapkan pada fenomena dimana seseorang jatuh cinta tetapi jodoh yang diinginkan belum juga datang atau malah sudah keburu berjodoh dengan yang lain. Maka, dalam Islam, pandangan mengenai jodoh merupakan rahasia dari Allah SWT sebagimana cara mendekatkan jodoh dalam islam . Namun, tentunya sebagai manusia kita tidak dianjurkan untuk berdiam diri tanpa melakukan usaha apapun. Misalnya dengan 13 Cara Agar Dia Menjadi Jodoh Kita Dalam Islam berikut ini.

  1. Memperbaiki Diri

Cara pertama yang dapat dilakukan adalah dengan memperbaiki diri. Sebab tentunya anda sudah sering mendengar istilah bahwa jodoh adalah cerminan diri kita, oleh karena itu tentunya jika kita belajar untuk memperbaiki diri maka tentu Allah SWT akan mempersiapkan jodoh yang terbaik bagi kita. Maka dari itu, tidak ada salahnya dan dianjurkan untuk berusaha memperbaiki diri sembari memohon semoga Allah mendatangkan jodoh kita. Bisa jadi bahwa Allah belum mempertemukan dengan jodoh kita sebab kita belum sepenuhnya pantas untuk membangun kehidupan rumah tangga dalam sebuah pernikahan bersama orang lain.

2. Berdoa dengan Kesungguhan Hati

Jangan pernah meremehkan kekuatan doa. Dengan doa, segala sesuatunya bisa berubah. Hal ini juga berlaku bila Anda ingin seseorang yang Anda cintai bisa terus ingat dan terkenang kepada kita, sekalipun orang tersebut tidak pernah memiliki perasaan yang sama. Tak sedikit orang yang telah membuktikan kekuatan doa sebagimana dalam doa untuk mengubah takdir jodoh . Doa yang dilafalkan dengan penuh keikhlasan dan keyakinan akan sampai ke langit dan insya Alloh akan terkabul suatu saat nanti. Begitupun bila Anda coba mengamalkan doa agar dia ingat kita terus kepada seseorang yang Anda sukai.

Allah berfirman,

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ

Rab kalian berfirman, “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku ijabahi doa kalian.” (QS. Ghafir: 60)

3. Meningkatkan Taqwa

Bertaqwa merupakan salah satu cara menunjukkan kesungguhan hati kita bahwa memang kita benar benar menghendaki si dia menjadi pendamping hidup kita. Sehingga tentunya dengan demikian akan semakin memotivasi kita untuk meningkatkan ibadah dan ketaqwaan kepada Allah SWT.  Sebagaimana Allah SWT berfirman.

وَمَنْ يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَلْ لَهُ مَخْرَجًا , وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ

Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan Mengadakan baginya jalan keluar, dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.” (QS. Ath-Thalaq: 2-3)

4. Berdzikir dengan Mengingat Allah

Salah satu keutamaan dari berdzikir adalah membukakan pintu-pintu rezeki. Mungkin saja dengan berdzikir, salah satu pintu rezeki yang dibukakan oleh Allah adalah kemudahan untuk bertemu dengan jodoh kita dan kelancaran untuk menuju ke jenjang pernikahan. Berdzikir merupakan upaya upaya untuk selalu mengingat Allah SWT dengan mengingat Allah maka kita akan selalu juga diingat oleh Allah SWT sebagimana amalan dzikir di bulan ramadahan .

5. Memohon Ampun

Memohon ampun kepada Allah SWT merupakan upaya untuk dapat mendekatkan jodoh kepada diri kita . Langkah paling mudah dalam emohon ampun adalah dengan banyak banyak mengucapkan istiqfar. Sebagimana dalam firman Allah SWT berikut ini :

نْ أَكْثَرَ مِنْ الِاسْتِغْفَارِ؛ جَعَلَ اللَّهُ لَهُ مِنْ كُلِّ هَمٍّ فَرَجًا، وَمِنْ كُلِّ ضِيقٍ مَخْرَجًا، وَرَزَقَهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ”

“Barang siapa memperbanyak istighfar; niscaya Allah memberikan jalan keluar bagi setiap kesedihannya, kelapangan untuk setiap kesempitannya dan rizki dari arah yang tidak disangka-sangka”  (HR. Ahmad dari Ibnu Abbas dan sanadnya dinilai sahih oleh al-Hakim serta Ahmad Syakir).

ama halnya dengan berdzikir, salah satu keutamaan beristigfar adalah Allah akan memberikan kelapangan dalam setiap kesulitan dan memberikan rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka. Setiap kesulitan, bahkan termasuk jika kita merasa kesulitan dalam menemukan jodoh kita.

6. Memperbaiki Pergaulan Diri

Salah satu cara mendekatkan diri dengan jodoh kita adalam dengan mulai mencoba memperbaiki diri dengan jalan memperbaiki lingkungan. Sebab lingkungan pengaulan akan embentuk karakter seseorang. Dengan lingkungan yang baik makan tentu akan dapat membentuk karakter seseorang juga akan baik. Sebaliknya lingkungan  yang buruk akan membentuk karakter seseorang yang juga sama buruknya menjadi tanda jodoh sudah dekat dalam islam .

7. Meminta Rsetu Orang Tua

Doa orang tua merupakan sesuatu hal yang tentunya akan mustajab. Oleh sebab itu kita boleh saja berharap bahwa ia adalah jodoh kita namun jangna lupa untuk meminta restu dan doa dari kedua orang tua. Agar apa yang menjadi tujuan dan harapan kita dapat tercapai sesuai dengan apa yang diharapkan. Sebab doa orang tua sangat besar maknanya dihadapan Allah SWT.

8. Meminta Saran Orang yang Paham Agama

Jika kita kesulitan mebcari pasangan hidup secara mandiri, mintalah seseorang yang paham agama untuk mencarikan kita seseorang yang siap untuk menikah juga. Berikanlah kriteria yang kita inginkan kepada orang tersebut. Proses yang akan berlangsung ini dinamakan dengan  ta’aruf. Sebab mereka yang tahu ilmu agama tentu lebih memiliki pengetauan dan dapat menyerankan hal yang terbaik bagi kita.

9. Sahalat Tahajud

“Dan bersabarlah dalam menunggu ketetapan Rabb-mu, maka sesungguhnya kamu berada dalam penglihatan Kami, dan bertasbihlah dengan memuji Rabb-mu ketika kamu bangun berdiri, dan bertasbihlah kepada-Nya pada be-berapa saat di malam hari dan waktu terbenam bintang-bintang (di waktu fajar).” [Ath-Thuur/52: 48-49]

Salah satu waktu mustajab berdoa adalah pada waktu sepertiga malam. Dalam usaha mendekatkan jodoh, rutinkanlah shalat tahajud dan berdoalah dengan sungguh-sungguh setelahnya mengenai keinginan kita untuk dipertemukan dengan pasangan hidup kita.

10. Jauhi Zina

Jangan sampai hasrat untuk emmiliki seseorang menjadikan kita buta dan menghalalkan segala cara termasuk juga dengan sina. Sebab jelas sekali bahwa perbuatan zina adalah sesuatu yang amat dibenc Allah SWT.

وَلا تَقْرَبُوا الزِّنَا إِنَّهُ كَانَ فَاحِشَةً وَسَاءَ سَبِيلا

“Dan janganlah kamu mendekati zina, sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk.” ( QS. Al Isra’: 32 ).

11. Pasrahkan Diri

Setelah semua usaha yang telah dilakukan maka saatnya memasrahkan diri kepada apa yang menjadi kehendak Allah SWT. Keparsahan ini bukan merupakan bentuk keputusasaan namun lebih kepada bentuk penyerahan diri kepada Allah atasa apapun yang nanti menjadi kehendaknya agar dapat menyikapi patah hati dalam islam .

12. Berusaha

Jangan lupa juga untuk tetap berusaha meraih tujuan dan harapan anda sesuai dengan ajaran agama islam. Serta tentu dengna jalan dan cara yang baik. Mak tentu insyaallah juga akan mendapatkan hasil akhir yang baik juga dengan tetap menjaga cinta dalam diam menurut islam .

13. Jangan Memaksakan Diri

JIka memang pada akhirnya ia yang kita harapkan bukannlah jodoh kita, maka jangan emmaksakan kehendak kita. Sebab yang tahu apa yang terbaik bagi kita hanya lah Allah SWT., yang menurut kita baik belum tentu dihadapan Allah SWT baik juga.

Itulah tadi, 13 Cara Agar Dia Menjadi Jodoh Kita Dalam Islam. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.

Recent Posts

Sejarah Masuknya Islam Ke Aceh

Aceh dikenal sebagai daerah yang mendapat julukan "Serambi Mekkah" karena penduduknya mayoritas beragama Islam dan…

6 months ago

Sejarah Masuknya Islam ke Myanmar

Sejarah masuknya Islam ke Myanmar cukup kompleks dan menarik, dengan beberapa teori dan periode penting:…

6 months ago

Sejarah Masuknya Islam ke Andalusia

Islam masuk ke Andalusia (Spanyol) pada abad ke-7 Masehi, menandai era baru yang gemilang di…

6 months ago

Sejarah Masuknya Islam ke Afrika

sejarah masuknya Islam di Afrika memiliki cerita yang menarik. Islam masuk ke Afrika dalam beberapa…

6 months ago

Sejarah Masuknya Islam Ke Nusantara

Masuknya Islam ke Nusantara merupakan proses yang berlangsung selama beberapa abad melalui berbagai saluran, termasuk…

6 months ago

Sejarah Masuknya Islam ke Pulau Jawa

Masuknya Islam ke Pulau Jawa adalah proses yang kompleks dan berlangsung selama beberapa abad. Islam…

6 months ago