Dampak Negatif Jilbab Gaul yang Wajib Diketahui

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dampak negatif jilbab gaul mungkin tidak akan secara langsung dirasakan oleh sang pemakainya karena dampak negatif jilbab gaul akan lebih berpengaruh pada bagaimana orang-orang disekitar kita menilai karakteristik kita dan bagaimana masyarakat meninggalkan kesannya terhadap kita saat melihat kita mengenakan jilbab gaul.

Perkembangan fashion muslim di Indonesia dewasa ini mengalami kemajuan yang pesat yang menhadirkan macam-macam hijab modern bersamaan dengan munculnya beberapa dampak negatif hijab yang perlu dihindari. Tahukah Anda bahwa gaya dalam berjilbab dapat meninggalkan berbagai kesan dan penilaian baik maupun buruk bagi siapapun yang melihat sang pemakainya?

Jika kamu memiliki keraguan akan penampilan yang tidak lagi cantik saat berhijab seharusnya mulai memahami beberpa tips memantapkan hati untuk berjilbab. Berbagai macam model jilbab mulai dari corak, bahan, dan bentuk dapat dengan mudah kita temukan begitu pula dengan gaya berhijab yang beragam rupanya yang seharusnya disertai dengan pemahaman cara berjilbab menurut Islam.

Masyarakat terutama remaja muda di Indonesia menyambut baik kehadiran trend jilbab gaul ini karena gaya jilbab gaul terkesan lebih kekinian dan mampu menarik perhatian. Namun sayangnya, masyarakat seakan terlupa akan pengertian jilbab dalam syariat Islam dan manfaat menutup aurat itu sendiri.

Kesalahan dalam menyikapi pemilihan dan pemakaian gaya jilbab dapat secara tidak sadar memberikan beberapa dampak negatif kepada kita sebagai pemakainya. Oleh karena itu, agar niat berjilbab kita tetap terjaga dalam memenuhi salah satu kewajiban dalam beragama sudah sepatutnya kita pun mengetahui hikmah wanita berjilbab dan beberapa dampak negatif yang akan kita rasakan jika tidak berhati-hati dalam memahami secara jelas pengertian jilbab dalam syariat Islam.

Disamping dampak negatif jilbab gaul, tentu terdapat pula dampak positif jilbab gaul. Yuk kita simak beberapa dampak negatif dari jilbab gaul.

    1. Terkesan Tidak Memahami Hukum Islam

Wanita maupun pria pasti pernah berusaha untuk menarik perhatian dengan membuat tampilan mereka berbeda dengan yang lainnya. Namun perlu Anda ketahui bahwa mampu menarik perhatian bukan selalu hal yang baik. Menarik perhatian juga dapat berarti meninggalkan kesan yang buruk bagi sekitar kita seperti halnya kesan orang-orang disekitar kita saat melihat jilbab yang kita kenakan.

Pemakaian jilbab gaul yang berbahan tipis, menerawang, dan terlalu pendek sehingga menunjukkan beberapa helai rambut, leher, dan lekukan dada bukanlah hal yang meninggalkan kesan seorang muslimah yang santun dalam berjilbab. Orang-orang yang melihat gaya jilbab gaul ini akan berkesimpulan bahwa pemakainya tidak memahami secara utuh hukum islam dalam menutupi aurat secara baik.

    2. Setengah-Setengah Dalam Berjilbab

Sebagian masyarakat yang baru saja mengenakan jilbab mungkin beranggapan bahwa pemakaian jilbab gaul adalah salah satu tahap awal dan pengenalan sebelum akhirnya mengenakan jilbab secara benar. Sebagian wanita mungkin merasa khawatir dan tidak percaya diri saat dirinya menggunakan jilbab karena ia merasa tidak terlihat cantik, modis, dan menarik sehingga memilih jilbab gaul sebagai solusinya.

Padahal alangkah lebih baik jika kita memperdalam pemahaman kita dalam pemakaian jilbab sehingga tujuan berjilbab kita tak lagi dikhawatirkan dengan penampilan yang tidak lagi terlihat menarik. Pemakaian jilbab gaul justru beresiko membuat orang lain meniru pemakaian jilbab yang tidak mengikuti syariat Islam. [AdSense-C]

   3. Rentan Terkena Gangguan

Pengertian jilbab adalah kain yang menutupi aurat wanita yang tak hanya berarti menutupi kepalanya namun juga menutupi bentuk dan lekuk tubuhnya. Dalam Al-Quran surah Al Ahzab ayat 59 Allah menjelaskan arti hijab sesungguhnya dan memerintahkan kita untuk mengulurkan jilbab ke seluruh tubuh yang salah satu tujuannya adalah agar tidak di ganggu.

Tidak dapat dipungkiri bahwa wanita adalah mahluk ciptaan Allah yang indah. Keindahan wanita dapat memicu lawan jenis yang melihatnya menggangu dan mengusiknya terlebih jika keindahan fisik wanita tersebut terlihat dan tak tertutupi dengan baik. Sudah dengan sangat jelas bahwa Allah S.W.T memerintahkan wanita untuk mengulurkan jilbabnya dengan baik agar kita selalu terlindungi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn