15 Hal-hal Yang Tidak Membatalkan Puasa

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Puasa ramadhan merupakan kewajiban bagi seluruh umat muslim baik laki-laki ataupun perempuan yang telah baligh. Kewajiban ini merupakan bagian dari rukun islam nomor 3 setelah syahadat dan sholat. Tentunya ibadah ini dilaksanakan selama sebulan penuh saat bulan ramadhan tiba pada setiap tahunnya seperti juga macam-macam puasa sunnah . Ada banyak keutamaan menjalankan puasa ramadhan sebagaimana Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.

مَا مِنْ عَبْدٍ يَصُوْمُ يَوْمًا فِي سَبِيْلِ اللَّهِ إِلاَّبَاعَدَ اللَّهُ بَذَلِكَ وَجْهَهُ عَنِ النَّارِ سَبْعِيْنَ خَرِيْفًا

Tidaklah seorang hamba yang puasa di jalan Allah kecuali akan Allah jauhkan dia (karena puasanya) dari neraka sejauh tujuh puluh musim” [Hadits Riwayat Bukhari 6/35, Muslim 1153 dari Abu Sa’id Al-Khudry, ini adalah lafadz Muslim. Sabda Rasulullah : “70 musim” yakni : perjalanan 70 tahun, demikian dikatakan dalam Fathul Bari 6/48].

Terlepas dari hal itu kesempurnaan ibadah puasa yang dilakukan bukan hanya sekedar menahan lapar haus dan hawa nafsu sebagai syarat sah puasa ramadhan . Tetapi juga melakukan amalan-amalan mulia di bulan ramadhan yang penuh berkah dan ampunan. Serta menghindari hal-hal yang  membatalkan puasa. Tentu saja hal ini menjadi dasar agar kita dapat melaksanakan puasa dengan khusyuk sebagaimana tips agar kuat puasa dan rukun puasa ramadhan .

Oleh sebab itu anda harus mengatahui hal apa sajakah yabg sebenarnya tidak membatalkan puasa sebagai persiapan puasa ramadhan . Sebagaimana dalam 15 Hal-hal Yang Tidak Membatalkan Puasa ramadhan .

1. Makan dan Minum Tanpa Sengaja

Seperti dalam sebuah hadis dari Abi Hurairah berkata: “Barang siapa yang lupa sedangkan ia dalam keadaan berpuasa, makan atau minum maka sempurnakanlah puasanya ..”. Dan dalam sebuah hadis -dha’if- dari Aisyah mengatakan : “Barang siapa yang berbuka (makan atau minum) pada siang hari tanpa sengaja (lupa) maka tiada baginya qadla’ dan bayar kafarat”. Termasuk di dalamnya jima’. Jika pada saat itu teringat sedang berpuasa bersegeralah memberhentikan dari perbuatan makan, minum atau jima’, bila diteruskan batallah puasanya. Wajib hukumnya mengingatkan oarng yang tidak mampu berpuasa untuk meninggalkan makan, sebaliknya bila tidak mengingatkan makruhlah hukumnya.

2. Keluar Air Mani dengan Hana Melihat atau Mengkhayal akan Sesuatu

Salah satu perkara yang membtalkam puasa adalah keluarnya air mani. Namun, dalam kondisi tertentu,air mani yang keluar tanpa melakukam hubungan suami istri, bermesraan atau jima’ dan bukan hal yanh di sengaja maka hal tersebut tidak membatalkan puasa. Misalnya saja air mani yang keluar karena kita membayangkan atau menghayal sesuatu maka hal tersebut tidak membatalkan puasa.

3. Melakukan Bekam

Bekam merupakan treathment tradisional yang biasa dipakai dengan cara mengeluarkan darah kotor dari dalam tubuh. Merode ini dikenal sebagai metode untuk melancarkan kembali peredaran darah serta membuang darah kotor yang ada di dalam tubuh. Berbekam merupakan aktivitas pegobatan yang tidak membatalkan puasa.

4. Menggosok Gigi

Puasa ramadhan bukanlah hal yang bisa membatasi aktifitas anda untuk tetap menjaga kebersihan tubuh. Salah satunya adalah aktivitas menggosok gigi. Tentunya mengosok gigi dapat anda lakukan kapanpun asalkam tidak menelan air kumur dengan sengaja maka hal ini tidak membatalkan ibadah puasa anda.

5. Berkumur dan Tak Sengaja Menelan Air

Aktivitas berkumur merupakam hal yang lumrah . Apalagi berkumur merupakan salah satu rukun wudhu, jadi pastinya anda akan melakukannya saat mengambil air wudhu. Jika tidak sengaja menelan air wudhe maka hal tersebut tidak membatalkan puasa anda. Sebagaimans Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.

إِنَّ اللَّهَ وَضَعَ عَنْ أُمَّتِي الْخَطَاً وَالنِّسْيَانَ وَمَا اسْتُكرِهُوا عَلَيْهِ

Sesungguhnya Allah memberi maaf kepada umatku karena kesalahan dan lupa serta apa yang dipaksakan kepada mereka”

6. Mandi

Mandi juga bukan merupakan aktivitas yang membatalkan puasa. Sebab mandi merupakan aktivitas untuk kembali mengembalikan kesegaran tubuh. Selain itu, menjaga kebersihan badan selama bulan ramadhan juga amat di anjurkan.

7. Mengumpat

Mengumpat atau berkata-kata kasar merupakan hal yang terkadamg dilakukan oleh seseorang saat merasa kesal atau jengkel. Tentunya dibulan ramadhan ini kita diwajibkan untuk tidak hanya menahan lapar dan haus melainkan juga menahan hawa nafsu dan amarah. Meskipun mengumpat tidak masuk kedalah kategori hal yang membatalkan puasa, namun mengumpat bisa menjadi hal yang mengurangi esensi atau kesempurnaan ibadah puasa anda.

8. Masuknya Asap atau Debu

Asap atau debu merupakan partikel yang biasa kita temui sehari-hari. Tentunya menghisap asap dan debu bukanlah hal yang membatalkan puasa. Sebab asap dan debu bukanlah makanan atau minuman yang sifatnya mengenyangkan. Justru asqp dan debu ini sifatnya malah tidak sehat dan bisa mendatangkan penyakit yang menganggu kesehatan anda.

9. Menelan Dahak

Ketika pilek atau terkena flu atau juga batuk sering sekali kita mengalami dahak yanh biasanya sangat menganggu. Tentunya dalam kondisi berpuasa hal ini akan lebih menganggu lagi. Bagaimana jika dahak tersebut tidak sengaja tertelan, apakah membatalkan puasa. Tentu saja hal tersebut tidak membatalkan puasa anda, sebab selain tidak disengaja, menelan dahak juga bukan merupakan hal yang bisa membuat anda kenyang.

10. Masuk Air Ketelinga Saat Berenang

Berenang juga bukan merupakan altivitas yang dapat membatalkan puasa. Meskipun juga jika ada air yang masuk ke telinga, namun tentu hal tersebut juga merupakan hal yang tidak membatalkan puasa. Oleh sebab itu, tentunya puasa tidak mengurangi aktivitas anda untuk tetap aktif berenang.

11. Muntah Tanpa Sengaja

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.

مَنْ ذَرَعَهُ الْقَيْءُ فَلَيْسَ عَلَيْهِ قَضَاءٌ وَمَنِ اسْتَقَاءَ فَليَقْضِ

Barangsiapa yang terpaksa muntah, maka tidak wajib baginya untuk mengqadha’ puasanya, dan barangsiapa muntah dengan sengaja, maka wajib baginya mengqadha’ puasanya”

12. Menelan Sisa Makanan di Sel Gigi

Terkadang sisa makanan setelah sahur bisa saja menyangkut di sela-sela gigi. Dalam hal ini jika tidak sengaja menelan makanan di sela-sela gigi tentunya hal tersebut tidak menjadikan puasa anda batal. Sebab hal tersebut selain tidak dilakukan secara sengaja, tujuan menelan juga tidak akan bisa membuat anda kenyang.

13. Suntikan 

Menyuntik atau disuntik dengan menggunakan obat-obatan namjn sifatnya bukan pengganti makanan atau cairan. Maka hal tersebut tidak masuk ke kategori hal yang membatalkan puasa. Namun, jika suntikan yang di berikan merupakam pengganti makanan atau cairan. Pastinya hal tersebut dapat membatalkam puasa Anda.

14. Menelan Air Ludah

Menelan air ludah sering dianggap sebagai perbuatan yang dapat membatalkan puasa. Padahal hal tersebut tidaklah benar. Air ludah berasal dari dalam diri kita sendiri, selain itu, menelan air ludah sebanyak apapun tidak akan mempy membuat anda kenyang.

15. Mengeluarkan Darah Tanpa Disengaja

Mimisan, atau terluka secara tidak sengaja juga merupakan hal yang tidak membatalkan puasa. Hal ini selain tidak di sejgaja juga tidak ada unsur kesengajaan melakukannya. Terlebih lagi, hal ersebut merupakan kecelakaan. Kecuali kecelakaan yang menyebabkan luka besar maka tentunya hal etsebut mengharuskan kita menerima perawatan media dan bisa saja membatalkan puasa.

15 Hal-hal Yang Tidak Membatalkan Puasa ramadhan . Menjadi dasar pengetahuan bagi anda untuk dapat lebih khusyuk dalam menjalankam ibadah puasa serta mendapatkan puasa ramadhan dan fadhilahnya setta mendapatkan malam lailatul qadar. Semoaga artikel ini dapat bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn