10 Tips Wajah Bercahaya Dalam Islam

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pada umumnya bagi manusia, penampilan fisik adalah hal yang penting. Terutama bagi kaum perempuan, yang cenderung takut tampil tidak cantik. Karena ingin tampil cantik dan sempurna banyak sekali wanita dan pria yang melakukan perawatan diri, terutama pada wajah mereka. Pada umumnya orang yang melakukan perawatan menginginkan wajah yang mulus dan bersih, bebas dari jerawat, dan ingin pula mendapatkan wajah yang cerah bercahaya. Untuk mendapatkan hal tersebut, terkadang umat muslim menggunakan cara yang bisa jadi tidak halal menurut Islam. Padahal didalam Islam terdapat banyak tips atau cara mempercantik diri menurut Islam bagi wanita muslimah dan tips mencerahkan wajah dalam Islam yang bisa diterapkan oleh kaum muslim yang ingin terlihat cantik terutama kaum hawa.

Tips Wajah Bercahaya Menurut Islam

Allah telah menciptakan manusia dengan begitu sempurna, namun terkadang kita masih merasa kurang dengan apa yang Allah berikan dan merasa bahwa diri kita kurang cantik, sehingga terkadang kita melakukan cara yang menurut Islam tidaklah benar. Misalnya, seperti melakukan operasi plastik dan semacamnya. Padahal hukum operasi plastik dalam Islam apabila bertujuan untuk kecantikan adalah dilarang haram. Karena hal tersebut sama saja dengan merubah ciptaan Allah SWT. dan tidak mensyukuri pemberian Allah.

Firman Allah dalam (QS. An-Nisa ayat 119) : “Dan pasti akan kusesatkan mereka dan akan kubangkitkan angan-angan kosong pada mereka, dan kususruh mereka memotong telinga-telinga binatang ternak, (lalu mereka benar-benar memotongnya), dan akan aku suruh mereka mengubah ciptaan Allah, (lalu mereka benar-benar mengubahnya). “Barang siapa menjadikan setan sebagai pelindung selain Allah, maka sungguh, dia menderita kerugian yang nyata.”

Kecantikan wanita dalam Islam tidak lah dilihat dari wajah mulus tanpa jerawat dan rupa yang enak dipandang, namun wajah yang bercahaya menurut Islam. Wajah cantik belum tentu bercahaya. Dan berikut tips agar wajah bercahaya menurut Islam :

  1. Berwudhu

Berwudhu dalam Islam memiliki banyak keutamaan, dan salah satunya adalah untuk membuat wajah bercahaya. Setiap umat muslim pasti tahu apa itu berwudhu, dan dalam Islam berwudhu dilakukan untuk menghilangkan najis ringan. Dan ketika berwudhu ada gerakan membasuh muka yang dapat menghilangkan kotoran yang ada pada wajah, hal tersebut dapat membersihkan dan mencerahkan wajah. Dan dalam sebuah hadist, Rasulullah bersabda :

“Aku mendengar Rasulullah shallallahu’ alaihi wa sallam bersabda : “Sesungguhnya umatku dipanggil pada hari kiamat dalam keadaan ghurran muhajjilin (wajah dan badannya bercahaya) karena bekas wudhu, maka barangsiapa mampu untuk memanjangkan ghurran, hendaklah ia melakukannya.” (HR. Bukhari dan Muslim)

  1. Shalat

Shalat dapat mencegah kita dari perbuatan munkar, dan shalat dapat membuat hati kita merasa lebih tenang. Melakukan shalat memang merupakan kewajiban bagi setiap muslim. dan keutamaan dari shalat itu sendiri sangatlah banyak. Dan menurut Islam, shalat juga dapat membuat wajah bercahaya, karena ketika hendak shalat kita pasti melakukan wudhu terlebih dahulu.

  1. Shalat malam (tahajjud)

Didalam Islam selain shalat wajib terdapat juga shalat sunnah, seperti shalat dhuha, shalat malam dan lain sebagainya. Dan menurut sebuah hadits orang yang rajin beribadah shalat, terutama yang sering shalat malam (tahajjud), wajahnya akan cerah dan indah. Sebagaimana sabda Rasulullah dalam sebuah hadits :

“Barang siapa yang banyak menunaikan shalat malam, maka wajahnya akan terlihat tampan atau cantik di siang harinya.” (HR. Ibnu Majah)

  1. Senantiasa berbuat baik

Berbuat baik dapat membuat wajah menjadi bercahaya, karena orang yang senang melakukan kebaikan hatinya pun akan senantiasa tentram dan akan sering tersenyum dengan tulus. Dan kebaikan itu akan terpancar pada wajahnya.

  1. Perbanyak membaca Al-Qur’an

Al-Qur’an merupakan salah satu sumber syariat Islam yang diturunkan oleh Allah sebagai petunjuk bagi umat manusia. Orang yang selalu membaca Al-Qur’an akan mendapat safaat (perlindungan) oleh Al-Qur’an pada hari akhir nanti. Dan orang yang senantiasa membaca Al-Qur’an akan selalu merasakan ketenangan dan kedamaian dalam hati dan pikirannya dan hal tersebut akan terpancar pada wajahnya dan membuatnya terlihat bercahaya.

  1. Perbanyak tersenyum

Senyuman adalah salah satu kecantikan alami yang sangat luar biasa manfaatnya. Orang yang sering tersenyum, maka ia akan terlihat cerah oleh siapa saja yang melihatnya, berbeda dengan orang yang jarang tersenyum. Dan sebaik-baiknya riasan wajah adalah senyuman.

  1. Berpuasa sunnah

Selain untuk mendapatkan pahala dan ridha-Nya, puasa juga dapat membuat wajah bercahaya menurut Islam, karena puasa merupakan suatu kebaikan yang disenangi oleh Allah sWT.

  1. Atur pola makan

Asupan makanan dan gizi yang masuk kedalam tubuh kita sangatlah penting bagi kesehatan tubuh, dan juga berpengaruh pada kesehatan kulit. Jika kita mengkonsumsi makanan yang bergizi dan mengandung banyak vitamin yang dapat menyehatkan kulit, maka insya’allah kulit kita akan sehat dan cerah bercahaya.

  1. Minum air putih yang cukup

Air putih bermanfaat bagi kesehatan kulit, dan 46%mkuli kita terdiri dari air. Air diperlukan untuk menjaga kelembapan kulit, maka dari itu untuk menjaga kesehatan kulit dan menjaga kulit kita agar tidak terlihat kusam.

  1. Merawat wajah secara rutin dan halal

Wajah yang cerah bercahaya bisa didapatkan dengan melakukan perawatan wajah secara rutin dan menggunakan produk perawatan yang halal serta menggunakan cara yang halal menurut Islam.

Di dalam Islam memang tidak ada larangan untuk mempercantik diri, namun perlu ditekankan bahwa cantik dalam Islam bukanlah dinilai dari fisiknya, dan wajah bercahaya dimata Allah adalah mereka yang rajin beribadah dan senantiasa taat kepadanya.

Sekian, semoga bermanfaat (:

fbWhatsappTwitterLinkedIn