30 Tutorial Hijab Pashmina Simple untuk Wajah Bulat yang Kekinian

√ Islamic Base Pass quality & checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pashmina bisa dikatakan sebagai hijab yang serba guna karena bisa dipakai dengan beragam gaya dan bisa dipakai ke berbagai acara mulai dari acara santai sehari-hari hingga acara resmi seperti acara pesta atau wisuda. Memakainya pun tidak sulit karena telah tersedia berbagai tutorial mengenakan hijab pashmina yang dapat dengan mudah diakses di internet atau sumber lainnya. Namun hal ini terkadang menjadi kendala bagi pemilik wajah bulat karena tidak semua model hijab cocok dikenakan oleh pemilik bentuk wajah ini. Untuk itu hijabyuk telah merangkum 30 tutorial hijab pashmina nan simple khusus untuk si wajah bulat.

Hijab untuk Sehari-hari

Tutorial 1

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 1

Untuk mengenakan hijab seperti model di samping berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Pastikan dahulu inner hijab sudah terpasang rapi agar rambut tertutup rapat jika hijab yang dikenakan agak tipis. Penggunaan inner juga ditujukan agar hijab terpasang dengan erat dan tidak bergeser.
  • Pasang pashmina dengan sisi kanan lebih panjang daripada sisi kiri.
  • Rapikan dan bentuk hijab di area wajah seperti pada gambar 2 kemudian sematkan kedua sisinya.
  • Tarik bagian hijab yang lebih panjang ke sisi berlawanan hingga kembali ke posisi semula kemudian sematkan di atas kepala.
  • Bagian hijab yang masih menjuntai di sisi kiri dipilin sedikit lalu disematkan seperti pada gambar 5.
  • Tambahkan bros untuk mempercantik tampilan hijab.

Tutorial 2

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 8

Untuk tampil cantik dan simple sehari-hari seperti gambar di samping langkah-langkah pada tutorial ini bisa kamu ikuti:

  • Seperti biasa kenakan inner hijab terlebih dahulu agar hijab terpasang erat dan rambut tertutup rapi.
  • Pada model di samping hijab yang dikenakan adalah pashmina kashmir. Namun kamu dapat menggunakan pashmina jenis lain selama masih cocok dengan baju yang dikenakan.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1 kemudian bentuk mengikuti garis wajah seperti pada gambar 2 dan sematkan di bawah dagu. Untuk menutupi bentuk wajah yang bulat kamu harus mengenakan hijab ‘agak ke luar’ sehingga sebagian daerah pipi tertutupi oleh hijab.
  • Tarik salah satu sisi hijab ke arah berlawanan. Terus ke atas kepala hingga kembali ke posisi semula kemudian sematkan menggunakan jarum.

Selesai. Super simple dan sangat cocok dikenakan sehari-hari.

Tutorial Video” state=”closed

Tutorial 3

Tutorial 4

Tutorial 5

Tutorial 6

Baca juga: tutorial hijab untuk wajah bulat – tutorial hijab pashmina wajah bulat

[AdSense-B]

Hijab untuk Kuliah

Tutorial 7

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 3

Mau berangkat kuliah dan tidak ingin ribet? Jika iya maka tutorial berikut dapat menjadi inspirasi kamu. Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan:

  • Pertama pasang inner hijab untuk menutupi rambut dengan sempurna serta mencegah hijab agar tidak mudah bergeser.
  • Pasang hijab dengan sisi kiri lebih panjang daripada sisi kanan.
  • Bentuk dan rapikan hijab di bagian wajah lalu pertemukan kedua sisi hijab di bawah dagu dan sematkan.
  • Tarik ujung hijab yang lebih panjang ke arah berlawanan lalu sematkan di atas kepala seperti pada gambar 3.
  • Bagian hijab yang masih menjuntai ditarik lagi ke atas kepala hingga kembali ke posisi semula sehingga terlihat hasilnya seperti pada gambar terakhir.
  • Terakhir kamu tinggal merapikan hijab atau menambahkan aksesoris jika dirasa perlu.

Tutorial 8

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 7

Pergi ke kampus bukan berarti kamu boleh bergaya sembarangan. Sebagai perempuan kamu harus tetap tampil cantik dan bergaya. Untuk itu kamu dapat mengikuti tutorial berikut:

  • Untuk menutupi rambut dengan sempurna gunakan inner hijab. Penggunaan inner hijab juga ditujukan agar hijab terpasang erat di kepala.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1 dimana sisi kiri lebih panjang daripada sisi kanan.
  • Rapikan dan bentuk hijab di bagian wajah lalu sematkan di sisi kiri seperti pada gambar 2.
  • Tarik bagian kiri hijab ke bagian belakang hingga ke sisi kanan seperti pada gambar 3 dan 4. Lingkarkan ujung hijab tersebut pada bagian kanan hijab lalu tarik kembali ke sisi kiri seperti pada gambar 5.
  • Rapikan dan sematkan menggunakan jarum.
  • Tarik bagian hijab di sisi kiri yang masih menjuntai ke sisi berlawanan hingga kembali ke sisi semula seperti pada gambar 7 dan 8.
  • Rapikan dan sematkan menggunakan jarum.

Tutorial Video” state=”closed

Tutorial 9

https://www.youtube.com/watch?v=-i0qjZ9yLoM

Tutorial 10

Tutorial 11 

Tutorial 12

Baca juga: tutorial hijab untuk pemula – tutorial hijab modern

[AdSense-A]

Hijab untuk Bekerja/Kantor

Tutorial 13

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 4

Pergi bekerja tentu harus tampil rapi dan cantik. Apalagi jika posisi kamu berhadapan langsung dengna konsumen. Untuk itu kamu dapat mengikuti tutorial ini dengan mengaplikasikan langkah-langkah berikut:

  • Agar hijab terpasang erat dan rambut tertutup rapi gunakan inner hijab sebagai dalaman. Ini ditujukan agar hijab terpasang erat serta bagian rambut dan leher tertutup sempurna.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1.
  • Tarik bagian hijab sebelah kiri ke arah kanan lalu lingkarkan di leher seperti pada gambar 1 dan 2. Sematkan untuk mengeratkan.
  • Tarik bagian hijab sebelah kanan ke arah kiri lalu lingkarkan di leher seperti pada gambar 4 dan 5.
  • Sematkan hijab di kedua sisinya seperti pada gambar 6 dan 7.
  • Rapikan hijab untuk sentuhan akhir.

Tutorial 14

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 5

Pada tutorial ini kita akan menggunakan pashmina rawis putih polos sehingga terlihat rapi dan shining. Kamu juga bisa menggantinya dengan pashmina motif lain asalkan sesuai dengan baju yang dikenakan. Untuk mengenakan hijab seperti model di samping berikut langkah-langkah yang harus kamu ikuti:

  • Pasang dulu inner hijab untuk memastikan hijab terpasang erat dan tidak bergeser.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1. Bentuk mengikuti garis wajah dan sematkan kedua sisinya di bawah dagu.
  • Tarik bagian kanan hijab ke atas kepala melewati bagian bawah sisi kiri hijab seperti yang terlihat pada gambar 2 dan 3 kemudian sematkan.
  • Tarik bagian kiri hijab yang masih menjuntai ke sisi berlawanan ke atas kepala seperti pada gambar 4.
  • Sematkan dan rapikan hijab.

Tutorial Video” state=”closed

Tutorial 15

Tutorial 16

Tutorial 17

Tutorial 18

Baca juga: tutorial hijab kerja – tutorial hijab kerja segi empat

Hijab untuk Acara Pesta

Tutorial 19

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 2

Meskipun menggunakan pashmina polos namun model hijab di samping terlihat cantik dan glamor sehingga sangat cocok dikenakan saat menghadiri acara pesta. Langsung saja, untuk tampil cantik seperti gambar di samping berikut langkah-langkah yang harus kamu ikuti:

  • Pertama kenakan inner hijab terlebih dahulu agar bagian rambut dan leher tertutupi dengan sempurna serta mengantisipasi hijab yang agak transparan.
  • Pasang hijab seperti yang terlihat pada gambar 1.
  • Tarik bagian kiri hijab ke sisi kanan lalu sematkan di atas kepala seperti pada gambar 2 dan 3.
  • Tarik bagian hijab satunya lagi ke arah berlawanan lalu sematkan pula di atas kepala.

Selesai. Kamu tinggal merapikan hijab untuk sentuhan akhir.

Tutorial 20

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 6

Pada tutorial kali ini kita akan menggunakan pashmina yang didominasi warna kuning serta tambahan beberapa warna lainnya. Terlihat sangat cocok dengan bawahan yang juga berwarna kuning. Kamu juga dapat menyesuaikan warna hijab dengan warna pakaian yang dikenakan. Baiklah untuk mengikuti model hijab di samping berikut langkah-langkah yang dapat kamu lakukan:

  • Seperti biasa kenakan inner hijab untuk menutupi rambut dan leher serta mencegah hijab bergeser-geser.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1 dimana bagian kiri hijab lebih panjang daripada bagian kanan.
  • Tarik bagian hijab yang lebih pendek ke sisi kiri seperti pada gambar 2. Belitkan kedua ujung hijab seperi pada gambar 3.
  • Tarik ujung hijab yang lebih panjang ke arah belakang melingkari kepala seperti pada gambar 4 hingga sampai di sisi kanan.
  • Tarik ujung hijab tersebut ke arah kiri seperti pada gambar 5 lalu ikatkan dengan bagian hijab di sisi kiri seperti yang terlihat pada gambar 6. Rapikan hijab.

Tutorial Video” state=”closed

Tutorial 21

Tutorial 22

https://www.youtube.com/watch?v=qZWVAzWYycs

Tutorial 23

Tutorial 24

Baca juga: tutorial hijab segi empat dua warna untuk pesta – tutorial hijab untuk ke pesta

[AdSense-C]

Hijab untuk Acara Wisuda

Tutorial 25

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 9a

Cantik bukan model hijab di samping? Sekilas model hijab ini terlihat ribet namun tahukah kamu bahwa mengenakan hijab seperti ini sangatlah simple. Bagaimana caranya? Ayo ikuti langkah-langkah berikut:

  • Pasang inner hijab terlebih dahulu karena pada model hijab ini bagian leher akan terbuka. Inner hijab juga ditujukan agar hijab terpasang erat di kepala.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1. Sematkan hijab di bagian kanan atas kepala dan bawah pipi kiri.
  • Tarik seluruh bagian hijab ke sisi kanan seperti pada gambar 2. Tarik satu ujung hijab ke atas kepala lalu sematkan dan ujung satunya lagi dibiarkan menjuntai.
  • Pasang aksesoris hijab seperti headband, headpiece, dan lain sebagainya yang dirasa cocok.

Selesai. Sangat simple bukan?

Tutorial 26

tutorial hijab pashmina simple wajah bulat 10

Untuk tampil cantik dan simple menggunakan pashmina pada acara wisuda kamu dapat mengikuti beberapa langkah berikut:

  • Kenakan inner hijab terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar hijab terpasang erat serta seluruh bagian rambut dan leher tertutup sempurna.
  • Pasang hijab seperti pada gambar 1 dimana bagian kiri hijab lebih panjang daripada bagian kanan.
  • Tarik bagian hijab yang lebih panjang ke sisi kanan lewat belakang seperti pada gambar 2.
  • Tarik lagi bagian yang lebih panjang tersebut ke arah kiri lalu ke atas kepala seperti pada gambar 3 kemudian sematkan seperti pada gambar 4.
  • Pelintir dan tarik ujung hijab satunya lagi ke atas kepala seperti pada gambar 6 kemudian sematkan dan rapikan hijab.

Tutorial Video” state=”closed

Tutorial 27

Tutorial 28

Tutorial 29

Tutorial 30

Baca juga: tutorial hijab wisuda untuk wajah bulat – tutorial hijab syari untuk wisuda

Cantik dan simple bukan? Sekarang kamu tidak perlu dipusingkan lagi dengan bentuk wajah bulat yang terlihat chubby. Dengan mengikuti tutorial-tutorial hijab di atas penampilan kamu akan terlihat cantik dan memukau. Selamat berhijab.

fbWhatsappTwitterLinkedIn