Siapa sih yang tidak ingin tampil cantik saat menghadiri pesta? Semua orang terutama kaum wanita tentu ingin tampil cantik dan menawan sehingga segala sesuatunya dipersiapkan dengan matang mulai dari make up hingga hijab yang akan dikenakan. Ada begitu banyak tutorial hijab pesta yang bisa menjadi inspirasi kamu namun tidak semuanya cocok bagi pemilik wajah bulat. Untuk itu hijabyuk telah memilihkan 30 tutorial hijab pesta khusus untuk kamu pemilik wajah bulat. Langsung saja, check it out.
Tutorial 1: Hijab pesta dengan Pashmina Rawis Dua Warna
Pada tutorial pertama ini kita akan mengenakan hijab jenis pashmina rawis dengan kreasi dua warna dalam satu hijab. Kita bisa memanfaatkan aksen rawis untuk mempercantik tampilan hijab seperti gambar di samping. Berikut langkah-langkah mengenakan hijab pada tutorial ini:
- Penggunaan inner hijab bersifat opsional karena bagian rambut dan leher akan tertutup sempurna. Namun jika kamu khawatir hijab tidak terpasang erat lebih baik mengenakan inner hijab.
- Pasang hijab seperti pada gambar 1 dimana sisi kiri lebih panjang daripada sisi kanan. Kemudian bentuk mengikuti garis wajah dan sematkan kedua sisinya di bawah dagu.
- Pasang hijab di luar garis pipi untuk menyamarkan bentuk wajah kamu yang bulat.
- Tarik bagian hijab yang lebih panjang ke arah berlawanan lalu kerudungkan ke atas kepala seperti pada gambar 4 dan 5.
- Sematkan dan rapikan hijab.
Baca juga: tutorial hijab untuk ke pesta – tutorial hijab untuk pesta pernikahan
Tutorial 2: Hijab Pesta dengan Jilbab Segi Empat Motif
Kali ini kita akan berkreasi dengan hijab segi empat bermotif yang dapat kamu sesuaikan dengan warna dan motif baju yang akan dikenakan. Untuk tampil secantik dan seanggun gambar di samping berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan:
- Pertama kenakan inner hijab terlebih dahulu. Pada model hijab ini inner digunakan agar hijab terpasang erat dan tidak bergeser.
- Bentuk hijab menjadi segitiga lalu pasang seperti pada gambar 1.
- Bentuk hijab pada area wajah lalu satukan kedua sisinya dengan menyematkan di bawah dagu.
- Tarik bagian kiri hijab ke arah kanan lalu sematkan di bahu kanan.
- Tarik bagian kanan hijab ke arah berlawanan lalu kerudungkan ke atas kepala seperti pada gambar 4 dan sematkan di sisi kanan kepala.
- Rapikan hijab sehingga tampak hasilnya seperti pada gambar terakhir.
Baca juga: jilbab pesta syari – tutorial hijab untuk pemula
Tutorial 3: Hijab Pesta Gaya Turban dengan Pita
Salah satu model hijab yang cukup simple dan tidak ribet ketika dikenakan adalah model turban karena tidak menjuntai-juntai. Selain itu memasangnya juga tidak sulit. Jika kamu pencinta turban dan memiliki wajah bulat maka tutorial kali ini patut kamu simak sebagai referensi menghadiri acara pesta. Berikut step-step mengenakan hijab pada tutorial ini:
- Pastikan inner hijab jenis ninja yang menutupi rambut dan leher sudah terpasang rapi karena model hijab turban menyebabkan bagian leher terbuka.
- Pasang hijab dengan posisi menyilang seperti pada gambar 1.
- Lalu sematkan di sisi kanan bawah seperti pada gambar 2.
- Tarik seluruh ujung hijab ke sisi kiri seperti pada gambar 3 lalu tarik ke atas kepala dengan posisi menyilang seperti pada gambar 4 dan sematkan menggunakan jarum.
- Ujung hijab yang tersisa dibentuk menyerupai pita atau kreasi lainnya seperti pada gambar 6, 7, 8, 9, dan 10.
- Kamu juga bisa menambahkan pita atau aksesoris lainnya untuk mempercantik penampilan.
Baca juga: tutorial hijab segi empat dua warna untuk pesta – tutorial hijab ombre
[AdSense-B]
Tutorial 4: Hijab Pesta Super Simple
Pada tutorial ini kita akan mengenakan hijab pesta super simple namun tetap cantik. Dengan menggunakan pashmina polkadot dan aksesoris berupa headband berikut langkah-langkah detailnya:
- Pastikan inner hijab terpasang rapi untuk menutupi rambut dan leher dengan sempurna serta menjaga hijab agar terpasang erat.
- Pasang hijab seperti biasa dengan kedua sisinya sama panjang.
- Tarik kedua ujung hijab ke arah berlawanan lalu ikatkan di belakang leher seperti pada gambar 2 dan 3.
- Sematkan hijab di bagian belakang kepala untuk menceagh hijab bergeser-geser.
- Pasang headband seperti pada gambar 5.
- Selesai. Sangat simple bukan?
Baca juga: cara memakai jilbab turban – tutorial hijab segi empat dua warna untuk pesta pernikahan
Tutorial 5: Hijab Pesta dengan Jilbab Segi Empat Model Ikat
Manis ya model hijab di samping? Meskipun modelnya memiliki bentuk wajah bulat dan chubby namun dengan pemakaian hijab yang tepat seperti gambar di samping dapat menyamarkan kebundaran wajahnya. Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:
- Seperti biasa kenakan inner hijab terlebih dahulu agar hijab terpasang erat. Apalagi jika hijab yang dikenakan berbahan licin seperti sifon dan satin.
- Pasang hijab seperti biasa lalu bentuk di area wajah dan sematkan di bawah dagu. Kemudian tarik bagian belakang hijab dan kerudungkan ke atas kepala sehingga terlihat hasilnya seperti pada gambar 1.
- Sematkan lagi hijab di samping kiri dan kanan sehingga terlihat hasilnya seperti pada gambar 2.
- Ujung hijab yang ditarik tadi diikatkan sedikit seperti pada gambar 3.
- Rapikan hijab untuk sentuhan akhir.
[AdSense-A]
Tutorial 6: Hijab Pesta Cantik dan Menawan dengan Pashmina
Pashmina memang tidak ada matinya dan selalu ada saja kreasi hijab yang bisa dibuat dari jenis hijab satu ini. Seperti pada tutorial ini dimana selembar pashmina bisa disulap menjadi sedemikian cantik seperti gambar di samping. Tertarik mencobanya? Ayo ikuti langkah-langkah berikut:
- Pastikan inner hijab sudah terpasang rapi sehingga bagian rambut dan leher tertutup sempurna meskipun hijab digayakan seperti apa saja.
- Pasang hijab dengan sisi kiri lebih panjang daripada sisi kanan.
- Sematkan hijab di sisi kiri seperti pada gambar 2.
- Lalu tarik ujung hijab yang lebih panjang ke bagian belakang hingga ke sisi kanan seperti pada gambar 3 dan 4.
- Gulung dan tarik hijab kembali ke sisi kiri seperti pada gambar 5 kemudian sematkan seperti pada gambar 6.
- Bagian hijab yang masih menjuntai ditarik ke sisi kanan untuk menutupi dada hingga ke bagian belakang dan ujungnya disematkan untuk mengeratkan sehingga tampak hasilnya seperti pada gambar 9.
Tutorial 7: Hijab Pesta dengan Pashmina Motif Macan Tutul
Meskipun motif macan tutul terkesan sangar namun dengan model hijab di samping tetap terlihat cantik dan anggun serta tentu saja unik. Untuk mengenakan hijab seperti model di samping kamu tinggal mengikuti langkah-langkah berikut:
- Kenakan inner hijab terlebih dahulu agar hijab tidak bergeser serta seluruh bagian rambut dan leher tertutup sempurna.
- Pasang hijab seperti pada gambar 1.
- Bentuk hijab pada bagian wajah lalu sematkan di kedua sisinya dekat bagian pipi seperti pada gambar 2.
- Tarik bagian kanan hijab ke belakang hingga menyatu dengan bagian kiri hijab seperti pada gambar 3.
- Tarik ujung hijab yang menjuntai di sisi kiri ke arah kanan lalu lilitkan di leher seperti pada gambar 5 dan sematkan.
- Rapikan hijab sehingga tampak hasilnya seperti pada gambar 6.
Tutorial 8: Hijab Pesta Cantik untuk Si Pipi Tembem
Pada tutorial ini kita akan menggunakan hijab segi empat polos yang warnanya dapat disesuaikan dengan warna baju. Penggunaan hijab polos merupakan salah satu trik untuk menyamarkan wajah bulat kamu. Adapun langkah-langkah mengenakan hijab pada tutorial ini adalah sebagai berikut:
- Pastikan inner hijab sudah terpasang rapi dan erat.
- Bentuk hijab segi empat menjadi segitiga lalu pasang seperti biasa.
- Tarik bagian kiri hijab ke belakang hingga ke sisi kanan seperti pada gambar 2.
- Silangkan kedua ujung hijab di sisi kanan seperti pada gambar 3.
- Tarik kembali bagian kiri hijab ke posisi semula seperti pada gambar 4 dan 5.
- Tarik bagian kanan hijab ke sisi kiri untuk menutupi dada lalu sematkan di bahu kiri.
- Tambahkan bros untuk mempercantik tampilan hijab.
Tutorial 9: Hijab Pesta Kreasi Turban dengan Headpiece
Tutorial kali ini akan menjelaskan langkah-langkah mengenakan hijab jenis pashmina menjadi kreasi turban yang sangat cocok dikenakan saat ke pesta untuk pemilik wajah bulat. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Pastikan inner hijab sudah terpasang rapi di kepala.
- Pasang hijab dengan kedua sisi sama panjang seperti pada gambar 1.
- Tarik bagian kiri hijab ke atas kepala seperti pada gambar 2 lalu belitkan ke arah bawah seperti pada gambar 3. Ujungnya dibelitkan lagi di kepala lalu disematkan sehingga tampak hasilnya seperti pada gambar 4.
- Bagian hijab yang masih menjuntai ditarik ke sisi berlawanan lalu ke atas kepala dan disematkan.
- Pasang headpiece yang senada dengan warna baju sehingga penampilanmu terlihat semakin kinclong dan matching.
[AdSense-C]
Tutorial 10: Hijab Pesta Full Color
Pada tutorial ini kita akan mengkreasikan hijab segi empat full color yang cocok sekali dipadukan dengan baju atau gaun berwarna gelap seperti warna hitam. Hijab full color membuat penampilanmu terlihat cantik dan glamor. Untuk itu kamu dapat mempraktekkan beberapa langkah berikut:
- Seperti biasa kenakan inner hijab terlebih dahulu. Selain untuk memastikan hijab terpasang dengan erat penggunaan inner juga ditujukan untuk menutup rambut dan leher dengan sempurna.
- Pasang hijab dengan sisi kanan lebih panjang daripada sisi kiri.
- Tarik bagian hijab yang lebih panjang ke sisi kiri lalu lilitkan di leher seperti pada gambar 2 dan 3.
- Ujung hijab dimasukkan ke dalam lingkaran hijab seperti pada gambar 4.
- Rapikan hijab untuk sentuhan akhir sehingga terlihat hasilnya seperti pada gambar terakhir. Sangat cantik dan glamor bukan?
Selain tutorial dalam bentuk gambar di atas tidak lupa hijabyuk juga menyediakan tutorial hijab pesta untuk wajah bulat dalam bentuk video. Kamu dapat langsung menyaksikan dan mempraktekkannya di rumah.
Tutorial Video” state=”closed
Tutorial 11
Tutorial 12
Tutorial 13
Tutorial 14
Tutorial 15
Tutorial 16
Tutorial 17
https://www.youtube.com/watch?v=rznX96WewnY
Tutorial 18
Tutorial 19
https://www.youtube.com/watch?v=bZ4TFK-ZHf4
Tutorial 20
Tutorial 21
https://www.youtube.com/watch?v=GThSWgZwtVw
Tutorial 22
Tutorial 23
https://www.youtube.com/watch?v=ooYPRXLn2cY
Tutorial 24
Tutorial 25
Tutorial 26
https://www.youtube.com/watch?v=3eaJUK0_3MI
Tutorial 27
https://www.youtube.com/watch?v=ReP71meTY6I
Tutorial 28
Tutorial 29
https://www.youtube.com/watch?v=TYzfBob_ekk
Tutorial 30
https://www.youtube.com/watch?v=6NtOCGh7afs
Wah jadi bingung mau mengenakan model hijab seperti apa karena ada begitu banyak model hijab yang cantik dan menggemaskan untuk kamu pemilik wajah bulat. Kalau dulu bingung mencari model hijab sekarang bingung memilih model hijab. Selamat berhijab dan tampil cantik.